Berikut urutan pakai produk 'skincare' yang tepat

Jumat, 1 April 2022 17:37 WIB

Jakarta (ANTARA) - Brand manager jenama skincare lokal Implora Maria Bintang membagikan kiat urutan pemakaian produk perawatan kulit yang tepat sehingga bisa mendapatkan hasil yang maksimal.

Menurut wanita yang akrab disapa Bintang itu, urutan dasar pemakaian produk perawatan kulit wajah terdiri dari tiga langkah yakni cleansing (pembersihan wajah), hydration (membuat kulit lembap) dan protection (melindungi kulit dari paparan sinar UV yang merusak kulit).

"Urutan pemakaian skincare yang paling pertama adalah cleansing, terserah mau double cleansing atau cuma sekali, yang penting tujuannya adalah membersihkan kulit," kata Bintang dalam gelar wicara daring pada Jumat.

Baca juga: Intip skincare rutin Lyodra dan Mahalini

Setelah itu dilanjutkan dengan melembapkan kulit wajah, baik dengan serum maupun krim pelembap khusus untuk malam hari atau siang.

"Terakhir dan paling penting adalah penggunaan sunscreen, itu adalah kunci dari skincare, kita beri protection," katanya.

Semakin dini kebiasaan merawat kulit dengan produk skincare, menurut Bintang akan semakin baik, asalkan disesuaikan dengan kebutuhan kulit masing-masing.

"Misalnya kalau di bawah 18 tahun ya tidak perlu pakai retinol dulu, karena di bawah usia 18 masih memiliki skin barrier yang bekerja, jadi biarkan skin barrier alami itu bekerja," katanya menambahkan bahwa usia di bawah 18 tahun bisa melakukan perawatan kulit dimulai dengan rajin membersihkan dan melembapkan kulit.

"Skincare itu sebetulnya bagaimana menemukan produk yang cocok, kalau sudah cocok ya sudah jangan ganti-ganti."

Produk skincare sebaiknya dipilih berdasarkan formulasi yang dipakai, skincare untuk negara-negara tropis seperti Indonesia memiliki kandungan yang berbeda dengan produk skincare dari negara non-tropis, misalnya seperti Korea Selatan.

Jenama lokal biasanya memformulasi produk mereka sesuai dengan iklim tropis Indonesia di mana kandungan produk yang digunakan dipilih yang mudah meresap kulit dan tidak lengket sehingga memberikan rasa nyaman kepada pemakainya.

Baca juga: Scarlett luncurkan dua serum baru

Baca juga: Tips 'mix and match' rangkaian Y.O.U Skin Energy Facial Serum

Baca juga: Ini waktu tepat gunakan 'skincare' kosmetik pada jerawat menurut dokter

Pewarta : Ida Nurcahyani
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Arsenal kembali ke puncak Liga Inggris dan City tempati urutan ketiga

07 April 2024 5:41 Wib

Prabowo urutan pertama sampaikan visi-misi di debat kelima

01 February 2024 7:02 Wib

Pemprov Kalimantan Tengah urutan pertama nasional realisasi penyerapan DAK Fisik

24 July 2023 11:04 Wib, 2023

Klasemen medali: Indonesia tergelincir dari tiga besar

09 May 2023 9:10 Wib, 2023

Tambah emas, Indonesia kembali urutan kedua

08 May 2023 18:27 Wib, 2023
Terpopuler

Disarpustaka Kapuas gencar sosialisasikan akreditasi perpustakaan sekolah

Kabar Daerah - 22 November 2024 15:47 Wib

Harga emas melonjak hingga capai Rp1,541 juta per gram

Bisnis - 23 November 2024 13:51 Wib

Veronica Tan sebut pentingnya mengubah paradigma pengajaran PAUD

Kabar Daerah - 24 November 2024 17:10 Wib

Sebanyak 7.200 personel gabungan siap amankan pilkada di Kalteng

Kabar Daerah - 25 November 2024 17:13 Wib

West Ham tekuk tuan rumah Newcastle

Olahraga - 26 November 2024 15:56 Wib