Samsung ungkap tanggal resmi perilisan Galaxy S23 series

Rabu, 11 Januari 2023 11:03 WIB

Jakarta (ANTARA) - Samsung akhirnya secara resmi mengumumkan tanggal resmi perilisan ponsel kelas atas teranyarnya yakni Galaxy S23 series.

Melalui unggahan twitter @SamsungMobile, Rabu, Samsung akan menghadirkan acara "Galaxy Unpacked" pada 1 Februari 2023.

Adapun Galaxy S23 series yang akan hadir diperkirakan terdiri dari tiga perangkat yakni Galaxy S23 versi reguler, Galaxy S23 Plus, dan Galaxy S23 Ultra.

Baca juga: Samsung perbanyak ponsel dari bahan daur ulang

Bahkan untuk beberapa negara seperti di Amerika Serikat, ponsel ini sudah memasuki penjualan dengan metode prapesan atau preorder.

Beberapa spesifikasi yang sudah beredar mengenai Galaxy S23 series yakni dari segi chipset bahwa ketiganya akan menggunakan chip teranyar dari Qualcomm yakni Snapdragon 8 Gen 2.

Snapdragon 8 Gen 2 merupakan chip kelas atas dengan kinerja terbaik saat ini di antara chip lainnya.

Hal baru menarik lainnya yang berpotensi didapatkan di Galaxy S23 series ialah kinerja baterai yang kapasitasnya ditingkatkan dan juga kamera yang super premium khususnya untuk Galaxy S23 Ultra.

Dalam segi strategi bisnis, Samsung juga menaruh harapan besar pada Galaxy S23 series yang merupakan ponsel kelas atasnya tersebut.

Dari segi harga ponsel ini nampaknya akan memiliki harga rilis serupa dengan Galaxy S22 series.

Kini tinggal menunggu waktu untuk melihat keseluruhan desain hingga fitur yang selama ini sudah terungkap ke publik mengenai Galaxy S23 series.

Baca juga: Samsung Galaxy A14 5G bersiap meluncur dengan layar FHD+

Baca juga: Samsung tambahkan produksi 'chip' tahun depan

Baca juga: Samsung tak akan merilis Galaxy A74 pada 2023

Pewarta : Livia Kristianti
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Samsung luncurkan fitur AI dalam seri Galaxy A55/A33

28 August 2024 17:00 Wib

Intip ragam fitur di Galaxy Z Flip6 yang cocok untuk kreator konten olahraga

19 July 2024 9:19 Wib

Galaxy Buds3 Pro dirilis dengan AI inovatif

11 July 2024 11:46 Wib

Samsung luncurkan Galaxy Book4 Edge dengan Copilot+

21 June 2024 13:38 Wib

Keunggulan Samsung Galaxy A35 5G "food photography"

15 May 2024 16:53 Wib
Terpopuler

Pengusaha siap patuhi penerapan UMK di Kotim

Kabar Daerah - 11 December 2024 16:58 Wib

Timnas Indonesia putri berterima kasih pada masyarakat usai juara AFF

Olahraga - 06 December 2024 8:34 Wib

Pemkab harus hadir ditengah-tengah masyarakat ketika tertimpa musibah, kata Pj Bupati Kobar

Kabar Daerah - 09 December 2024 15:57 Wib

Orang tua diminta awasi anak dalam penggunaan media sosial

Kabar Daerah - 07 December 2024 17:33 Wib

ASN Pemkab Kapuas diwajibkan gunakan nomor kendaraan Kalteng

Kabar Daerah - 11 December 2024 21:03 Wib