All Ikhwan (ANTARA) - Jamaah calon haji (JCH) asal Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah yang berjumlah 377 orangbakan diberangkatkan ke Tanah Suci Mekah pada 31 Mei 2023.

“Dari 377 calon haji itu, ada 37 orang calon haji apabila terjadi penambahan kuota,” kata Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kapuas, Hamidhan di Kuala Kapuas, Selasa.

Hal itu disampaikannya usai mengikuti rapat terkait dengan persiapan pemberangkatan JCH asal Kabupaten Kapuas musim haji tahun 1444 Hijriah atau 2023 di ruang rapat Bupati Kapuas.

Hamidhan menjelaskan, untuk pola keberangkatan sendiri nantinya dibagi dalam beberapa regu. Rombongan sudah harus disusun sesuai dengan bus yang mengangkut para calon jamaah, agar waktu keberangkatan bisa lebih ringkas dan cepat.

Untuk keberangkatan nantinya, terbagi atas 17 kelompok terbang untuk Kalimantan Tengah dan Kalimantan Selatan dengan rincian kloter 1-2 Kalsel, kloter 3-7 Kalteng dan 8-17 Kalsel.

Baca juga: Satpol PP amankan seorang ODGJ meresahkan warga Kapuas

“Yang dipastikan berangkat adalah kloter 3 pada tanggal 31 Mei 2023 dengan jumlah sebanyak 322 calon haji ditambah dengan 5 orang petugas haji serta 3 petugas kesehatan. Jadi total yang berangkat pada tanggal 31 Mei sebanyak 330 orang. Empat orang di kloter 4 dan 51 calon haji tergabung di kloter 7 yang berangkat pada tanggal 6 Juni 2023,” jelasnya.

Dalam rapat membahas beberapa hal tersebut serta saling berkoordinasi terkait dengan kesiapan dan pelaksanaan untuk keberangkatan jamaah calon haji agar terlaksana dengan baik dan matang.

Sementara itu, Asisten I Setda Kapuas Ilham Anwar mengatakan, kesimpulan rapat bahwa ada dua kegiatan yakni, acara seremonial pelepasan jamaah calon haji akan terus dikoordinasikan menyesuaikan dengan jadwal Pelaksana Tugas Bupati Kapuas Muhammad Nafiah Ibnor.

"Sedangkan untuk keberangkatan pada tanggal 31 Mei 2023 dengan lokasi pelepasan dan keberangkatan jamaah calon haji nantinya akan di lakukan di halaman Masjid Agung Al-Mukarram Amanah Kuala Kapuas," demikian Ilham Anwar.

Baca juga: Mantan Kadis Kominfo Kapuas ditahan Kejaksaan

Baca juga: Legislator Kapuas minta pemkab sediakan sarpras damkar di gang sempit

Baca juga: PKB Kapuas diperkuat 50 persen bacaleg dari kalangan milenial


Pewarta : Kuala Kapuas
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024