Dituduh plagiat, produser serial 'Black Knight' buka suara

Rabu, 17 Mei 2023 11:42 WIB

Jakarta (ANTARA) - Produser dari serial original baru Netflix "Black Knight" yang diperankan oleh Kim Woo Bin, akhirnya telah menanggapi tuduhan plagiarisme.

Menurut laporan dari Soompi, Rabu, selain Kim Woo Bin, serial itu juga diperankan oleh bintang-bintang lainnya seperti Song Seung Heon, Esom, dan Kang You Seok.

Namun, setelah tayang perdana minggu lalu, beberapa gamer menuduh serial tersebut telah menjiplak game "Death Stranding", yang dirilis pada 2019.

Baca juga: Ini alasan Kim Woo-bin jadi kurir istimewa di 'Black Knight'

Menanggapi hal tersebut, akhirnya pada 16 Mei, produser “Black Knight” menolak tuduhan tersebut. Dia mengatakan bahwa “Black Knight” diproduksi berdasarkan webtoon dan bukan berdasarkan game.

“‘Black Knight’ diproduksi berdasarkan webtoon dengan nama yang sama oleh Lee Yun Kyun, yang dimulai pada tahun 2016,” ungkapnya.

Berdasarkan webtoon dengan judul yang sama, "Black Knight" adalah drama baru yang berlatarkan masa depan dystopian di mana polusi menjadi sangat parah sehingga satu-satunya cara untuk bertahan hidup adalah dengan mengungsikan semuanya.

Baca juga: Song Seung Heon akan bergabung dalam 'Black Knight'

Pewarta : Lifia Mawaddah Putri
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Berikut empat skuad Indonesia siap berlaga di final Dawn of Champions

17 November 2023 15:58 Wib, 2023

Kim Woo-bin : Genre fiksi ilmiah tetap menantang

18 May 2023 10:35 Wib, 2023

Ini alasan Kim Woo-bin jadi kurir istimewa di 'Black Knight'

11 May 2023 17:33 Wib, 2023

Berikut fakta menarik di balik serial 'Moon Knight'

30 March 2022 13:39 Wib, 2022

'Moon Knight' akan jadikan MCU lebih gelap

13 February 2022 11:17 Wib, 2022
Terpopuler

Hendra-Budiman perkuat tim kemenangan hadapi Pilkada 2024

Kabar Daerah - 10 November 2024 16:37 Wib

Liverpool perlebar jarak dengan City di klasemen Liga Inggris

Olahraga - 11 November 2024 19:55 Wib

Pemkab Bartim bantu atasi masalah pelaku UMKM di Kecamatan Awang

Kabar Daerah - 12 November 2024 15:04 Wib

Timnas MLBB putra Indonesia menang atas Guam di IESF WEC 2024

Olahraga - 13 November 2024 8:39 Wib

Rodri mulai membaik, ingin tetap tampil musim ini

Olahraga - 13 November 2024 20:41 Wib