Tamiang Layang (ANTARA) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tamiang Layang membeli atau menyediakan rontgen baru untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah.

“Tahun ini kita mengadakan rontgen dan sudah berproses,” kata Direktur RSUD Tamiang Layang, dr Vinny Safari di Tamiang Layang, Sabtu.

Menurutnya, rontgen diadakan untuk mendiagnosa masalah kesehatan dan pemantauan kondisi kesehatan pada diri seseorang. Cara kerjanya menggunakan gelombang elektromagnetik untuk mengambil gambar bagian dalam dari tubuh seseorang sehingga dapat diketahui masalah kesehatannya.

Rontgen merupakan alat medis yang vital dan sangat diperlukan dalam memberikan pelayanan kesehatan, baik itu paru, tulang, gigi hingga penyakit dalam.

Rontgen yang diadakan sesuai harapan RSUD Tamiang Layang yakni gambar yang dihasilkan memberikan gambaran diagnostik yang lebih baik, kecepatan pemeriksaan yang cukup singkat, resolusi gambar yang baik dan lebih akurat.

Baca juga: Diskominfosantik Bartim terima studi komparasi Diskominfosandi HSU

“Dengan adanya rontgen yang baru nantinya, masyarakat akan lebih mudah mendapatkan pelayanan kesehatan di RSUD Tamiang Layang,” kata Vinny Safari.

Ditambahkan Vinny, pihaknya saat ini terus meningkatkan pelayanan secara umum, pelayanan publik mulai komunikasi dan informasi, edukasi, dan lainnya.

Peningkatan sarana dan prasarana diiringi dengan adanya peningkatan kualitas dan kompetensi sumber daya manusia dalam menjalankan teknologi yang semakin maju, dengan pembinaan dan pelatihan yang berkelanjutan.

Salah satu contoh yang dilaksanakan manajemen RSUD Tamiang Layang yakni melaksanakan kegiatan kredensial perawat dan bidan yang dilaksanakan secara berkala untuk menjaga kualitas pelayanan yang sesuai standar mutu.

“Kegiatan kredensial sangat penting untuk meningkatnya taraf profesionalisme yang berhubungan dengan kompetensi, kinerja, dan profesionalisme tenaga kesehatan dalam suatu profesi dalam menunjang pelayanan kesehatan yang berkualitas dengan mengutamakan aspek keselamatan pasien,” demikian Vinny Safari.

Baca juga: Kader PKK Bartim dilatih usaha budidaya jamur bantu kesejahteraan keluarga

Baca juga: Permudah layanan kependudukan, Pemkab Bartim kenalkan IKD ke sejumlah ASN

Baca juga: Polres Bartim terima penghargaan pelayanan publik dari Kemenpan-RB


Pewarta : Habibullah
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024