Palangka Raya (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah membangun pabrik pakan di Trans Parenggean-Tumbang Sangai, Desa Bukit Harapan, Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur, untuk memenuhi kebutuhan pakan daerah itu dalam mendukung pengembangan sektor peternakan.

Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Edy Pratowo di Parenggean, Sabtu, mengatakan, kebutuhan pakan ternak unggas di Kalimantan Tengah lebih kurang mencapai hingga 338,25 ribu ton.

"Kehadiran pabrik pakan di Kalimantan Tengah diharap menjadi solusi bagi permasalahan usaha peternakan unggas mandiri, dan menarik minat investasi dalam pengembangan usaha peternakan lainnya," jelasnya.

Kebutuhan pakan ternak unggas 338,25 ribu ton tersebut, terdiri dari 172,65 ribu ton untuk usaha unggas yang bergabung dalam koorporasi dan sudah terbangun sistem hulu hingga hilirnya.

Di sisi lain untuk kebutuhan peternak mandiri atau peternak rakyat mencapai sebanyak 165,60 ribu ton yang memerlukan jaminan ketersediaan dan harga terjangkau.

Maka melalui pembangunan pabrik pakan ini, selain bertujuan menyediakan pakan ternak berkualitas dan terjangkau, sekaligus menjawab keraguan dari pihak perusahaan pakan bahwa Kalimantan Tengah mampu menyediakan bahan baku pakan berkualitas serta berkelanjutan.

Baca juga: RSUD Doris Sylvanus tingkatkan layanan dengan DSA

"Hingga pada akhirnya ke depan dapat mendorong investasi usaha peternakan yang lebih luas lagi," tambahnya.

Hal itu Edy Pratowo sampaikan di sela peletakan batu pertama pembangunan pabrik pakan ternak tersebut. Pabrik pakan yang dibangun ini memiliki kapasitas produksi 10 ton per jam atau 80 ton per hari yang memproduksi pakan untuk ternak unggas, ruminansia dan ikan.

"Pembangunan pabrik pakan ini merupakan salah satu program prioritas 2023 sebagai komitmen pemerintah provinsi sebagai wujud pengabdian dalam membangun Kalimantan Tengah," tegasnya.

Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalimantan Tengah Sunarti menambahkan, kegiatan ini merupakan tanda dimulainya pembangunan pabrik pakan ternak di provinsi setempat.

"Hal ini sebagai sebuah komitmen bersama pemprov bersama seluruh pemangku kepentingan terkait, dalam mendukung berdirinya pabrik pakan berskala industri di Kalimantan Tengah, sebagai solusi memenuhi ketersediaan penyediaan pakan ternak berkualitas dan terjangkau," terangnya.

Pembangunan pabrik pakan di Kecamatan Parenggean ini dilakukan bertahap. Tahap pertama bangunan produksi dan kantor, dan tahap berikutnya adalah pengadaan peralatan serta bangunan pendukung lainnya.

Baca juga: KPK tanamkan budaya antikorupsi kepada kepala daerah di Kalteng

Baca juga: Kunjungi Kalteng, Ketua KPK berpesan jangan ada 'ongkos ketok palu'

Baca juga: Gubernur Kalteng apresiasi KPK miliki sistem pemberantasan korupsi semakin baik

Pewarta : Muhammad Arif Hidayat
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024