Pangkalan Bun (ANTARA) - Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah, Budi Santosa mendukung penuh langkah Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten setempat bersama Minisoccer R88, yang menginisiasi digelarnya turnamen Minisoccer Ramadhan Cup.

"Turnamen tersebut bukan hanya dapat menjadi sarana menjaring atlet sepak bola di daerah ini, tetapi juga akan siap ketika menghadapi even-even di tingkat Provinsi," kata Budi Santosa di Pangkalan Bun, Senin.

Dirinya pun meminta kepada Dinas Pemuda dan Olahraga Kobar, agar turut menyiapkan tim yang turut ikut seleksi dalam turnamen tersebut. Sebab, menurut dirinya, kegiatan positif yang di selenggarakan oleh Siwo PWI Kobar ini, harus bisa juga menjadi bagian dalam mengukir prestasi di ajang Porprov Kalteng.

"Kita belum pernah bisa menjadi juara umum di Porprov Kalteng. Jadi, Mulai sekarang kita harus persiapkan, melalui turnamen ini," kata Budi Santoso.

Pj Bupati Kobar itu pun menghimbau kepada seluruh peserta yang mengikuti turnamen minisoccer ramadhan cup itu, untuk menampilkan yang terbaik serta junjung tinggi sportifitas pada ajang tersebut yang akan di laksanakan mulai tanggal 13 Maret - 3 April 2024.

Sementara itu, Ketua Panitia Ramadan Cup, Yusro Arodi menyampaikan, bahwa pada turnamen minisoccer ramadhan cup ini di ikuti ada sebanyak 32 tim yang akan berlaga.

Baca juga: Minta uang Rp40 juta ke pengrusak kantor desa, seorang kades di Kobar diamankan polisi

"Ini sengaja kita gelar, sebagai upaya menggairahkan olahraga khususnya sepak bola di Kabupaten Kobar, mari kita sama-sama menyemarakkan Ramadan Cup ini dengan menjunjung tinggi sportifitas," kata Yusro.

Dia mengungkapkan, pada turnamen yang diselenggarakan nya ini minat masyarakat sangat tinggi, terbukti yang ingin ikut sudah sebanyak 90 tim. Namun, karena pada ajang ini tim yang ikut harus di batasi, sehingga tidak semua bisa terakomodir.

"Pada Ramadhan Cup ini, pihaknya telah menyiapkan hadiah senilai Rp 21 juta. Jika even ini sukses kita akan gelar even berikutnya sebagai upaya para wartawan untuk ikut andil dan berkontribusi dalam dunia olahraga," demikian Yusro Arodi.

Baca juga: Raih Adipura ke-13, Pemkab Kobar naikkan upah harian petugas kebersihan

Baca juga: Masyarakat Kobar sambut meriah piala Adipura

Baca juga: Kobar kembali sukses raih Adipura ke-13

Pewarta : Safitri RA
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024