Kuala Kurun (ANTARA) -
Legislator Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah Iceu Purnamasari meminta kepada seluruh pihak agar ikut menyosialisasikan berbagai hal terkait Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 kepada masyarakat.
Termasuk para mahasiswa yang saat ini sedang menjalani Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Gunung Mas (Gumas), ucapnya saat dihubungi awak media dari Kuala Kurun, Jumat.
“Yang disosialisasikan mulai dari pentingnya menggunakan hak pilih, waktu pemilihan, atau pasangan calon peserta Pilkada, baik itu Pilkada Kalteng maupun Pilkada Gumas,” sambung politisi Partai Golkar ini.
Jika seluruh pihak ikut mensosialisasikan berbagai hal terkait Pilkada, diharap masyarakat kabupaten bermoto ‘Habangkalan Penyang Karuhei Tatau’ tidak ada yang golongan putih, serta memilih sesuai nurani masing-masing.
Yang harus diingat, sambung wakil rakyat dari daerah pemilihan I, yang meliputi Kecamatan Sepang, Mihing Raya, dan Kurun ini, sosialisasi yang dilakukan hendaknya tidak mengarahkan masyarakat untuk memilih paslon tertentu.
“Mari kita semua ikut berperan dan ambil bagian dalam menyukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak 2024, sesuai dengan apa yang bisa kita lakukan,” ajak perempuan kelahiran Kuala Kurun ini.
Baca juga: Generasi muda Gumas diminta siap lanjutkan estafet pembangunan demokrasi
Baca juga: Generasi muda Gumas diminta siap lanjutkan estafet pembangunan demokrasi
Untuk diketahui, sebanyak 81 mahasiswa Universitas Palangka Raya melaksanakan KKN di sejumlah desa di wilayah Gumas, dengan rincian 56 mahasiswa KKN reguler periode II dan 25 mahasiswa KKN tematik Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
KKN reguler periode II dilaksanakan mulai 9 Oktober - 9 November 2024, dan KKN tematik MBKM dilaksanakan mulai 9 Oktober - 9 Desember 2024. Mereka melakukan KKN di delapan desa/kelurahan yang berada di dua kecamatan yakni Kurun dan Mihing Raya.
Adapun desa/kelurahan yang dimaksud yakni Dahian Tambuk dan Rangan Tate di Kecamatan Mihing Raya, serta Tumbang Tariak, Tanjung Riu, Teluk Nyatu, Tumbang Miwan, Tewang Pajangan, dan Tampang Tumbang Anjir di Kecamatan Kurun.
Baca juga: Fraksi Gerakan Nasional dorong Pemkab Gumas percepat penyerapan APBD 2024
Baca juga: Legislator Gumas berharap pelatih olahraga tingkatkan kompetensi
Baca juga: DPRD apresiasi upaya KPU Gumas tingkatkan partisipasi pemilih
Baca juga: Fraksi Gerakan Nasional dorong Pemkab Gumas percepat penyerapan APBD 2024
Baca juga: Legislator Gumas berharap pelatih olahraga tingkatkan kompetensi
Baca juga: DPRD apresiasi upaya KPU Gumas tingkatkan partisipasi pemilih