Palangka Raya (ANTARA) - Ketua Komisi Pemilihan Umum Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Joko Anggoro menyatakan bahwa debat publik kedua yang dilaksanakan pihaknya, sebagai upaya menggali dan lebih memperdalam visi misi masing-masing pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Palangka Raya, yakni paslon nomor.urut 1 Rojikinnor-Vina dan nomor urut 2 Fairid-Zaini.

"Pada debat kedua kali ini, mengangkat tema 'Membangun Tata Kelola Pemerintahan yang Baik di Kota Palangka Raya dalam Bingkai NKRI,' katanya, saat membuka secara resmi debat publik kedua, Kamis.

Dia menjelaskan, bahwa tema tersebut dirancang untuk menggali visi dan misi masing-masing pasangan calon terkait tata kelola pemerintahan yang berlandaskan prinsip akuntabilitas, transparansi, partisipasi publik, pemberantasan korupsi, serta pembangunan daerah.

Untuk itu, dia berharap kedua pasangan calon dapat memaparkan seluruh gagasan dan ide-ide besar dengan baik sehingga dapat tersampaikan kepada masyarakat Kota Palangka Raya.

"Saya berharap para kandidat mampu menyampaikan visi-misi secara rinci dan berkualitas sehingga menjadi bahan pertimbangan bagi para pemilih," ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Joko juga mengungkapkan bahwa kedua pasangan calon yang mengikuti Pilkada 2024 ini merupakan putra-putri terbaik Kota Palangka Raya.

Ia optimistis bahwa kedua pasangan calon mampu menghadirkan solusi dan menjawab berbagai tantangan yang ada di kota Palangka Raya. Meski begitu, dirinya berpesan serta mengajak semua pihak untuk menjaga dinamika debat tetap bermartabat dan mencerdaskan, tanpa adanya pertikaian antar pendukung pasangan calon.

"Debat publik ini merupakan momen yang penting bagi seluruh masyarakat Kota Palangka Raya, untuk meyakinkan pilihan mereka masing-masing dengan mendengar paparan dari kedua pasangan calon," ujarnya.

Sebagai bagian dari persiapan menjelang masa tenang, Joko juga mengimbau seluruh tim kampanye pasangan calon untuk segera menertibkan alat peraga kampanye yang masih terpasang di seluruh sudut-sudut jalan di Kota Palangka Raya.

Baca juga: KPU Palangka Raya: Kesiapan logistik pilkada sudah 90 persen

Selain itu, dia juga turut mengajak seluruh masyarakat Kota Palangka Raya yang telah terdaftar dalam daftar pemilih untuk berpartisipasi aktif pada hari pemungutan suara, yaitu Rabu, 27 November 2024.

"Mari kita bersama-sama menciptakan pesta demokrasi yang penuh sukacita dan menjadi bagian dari sejarah pemilihan langsung di kota ini. Saya juga berterima kasih atas dukungan semua pihak dalam menyukseskan Pilkada 2024 di Kota Palangka Raya" tuturnya.

Pada pemilihan kepala daerah di Kota Palangka Raya 2024 ini diikuti oleh dua pasangan calon wali kota dan wakil wali kota. Adapun pasangan calon nomor urut 1 adalah Rojikinnor-Vina Pandwinata dan pasangan calon nomor urut 2 adalah Fairid Naparin-Achmad Zaini.

Baca juga: Paslon Rojikinnor-Vina janji kembalikan dan tambah tunjangan transportasi guru terpencil

Baca juga: Paslon Fairid-Zaini janji sediakan wifi dan beasiswa cerdas ke anak-anak di Palangka Raya

Baca juga: KPU Palangka Raya minta paslon pilkada tak serang pribadi dalam debat

Pewarta : Rajib Rizali
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024