Allen Iverson Akan Gantung Sepatu

Jumat, 23 Agustus 2013 9:38 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Mantan pemain terbaik Liga Basket Nasional Amerika Serikat (NBA), Allen Iverson, yang juga bermain untuk klub Philadelphia 76ers, akan pensiun sebagai pemain basket.

Allen Iverson (38 tahun) sudah meninggalkan basket dan berharap untuk menaruh seluruh energinya untuk urusan bisnis dan keluarga, kata satu sumber yang diberitakan majalah SLAM.

Iverson sudah tidak bermain di NBA sejak 2010, dan terakhir bermain secara profesional di Turki pada tahun 2011. Kemudian gagal untuk menarik perhatian tim NBA untuk mengontraknya.

Iverson berposisi sebagai point guard dan telah bermain di ajang All Stars sebanyak 11 kali. Ia memperoleh gelar pemain terbaik NBA pada musim 2001.

Iverson menyelesaikan karirnya dengan rata-rata 26,7 angka, 6,2 assist, dan 2,2 steal. Ia bermain di babak playoff sebanyak 71 game. Demikian diberitakan NBA.com.

Iverson selalu dikenang untuk gaya bermain menjelajahi seluruh lapangan dalam sejarah NBA. Gayanya mengolah bola dengan bakat tertentu dan jarang memberikan umpan.

Ia terpilih sebagai pemain nomor 1 daftar pemain muda di musim 1996 oleh 76ers dari Georgetown. Ia juga pernah bermain untuk Denver Nuggets, Memphis Grizzlies, dan Detroit Pistons sepanjang 13 tahun karir NBA-nya.

Penerjemah: Ella Syafputri


Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Lagu penyemangat untuk hadapi COVID-19 'Indonesia Bisa'

03 July 2021 14:29 Wib, 2021
Terpopuler

Hendra-Budiman perkuat tim kemenangan hadapi Pilkada 2024

Kabar Daerah - 10 November 2024 16:37 Wib

Liverpool perlebar jarak dengan City di klasemen Liga Inggris

Olahraga - 11 November 2024 19:55 Wib

Pemkab Bartim bantu atasi masalah pelaku UMKM di Kecamatan Awang

Kabar Daerah - 12 November 2024 15:04 Wib

Timnas MLBB putra Indonesia menang atas Guam di IESF WEC 2024

Olahraga - 13 November 2024 8:39 Wib

Rodri mulai membaik, ingin tetap tampil musim ini

Olahraga - 13 November 2024 20:41 Wib