Ilmuwan Ciptakan Celana Dalam Pria Dengan Anti-Radiasi

Minggu, 4 Mei 2014 15:43 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Joseph Perkins ilmuwan asal Inggris, menghadirkan celana dalam yang dapat melindungi pria 99,9 persen dari bahaya radiasi.

Ia menyatakan bahwa perangkat sehari-hari, seperti komputer dan ponsel, adalah biang keladi atas menurunnya jumlah sperma pria di seluruh dunia.

Pendanaan untuk celana bernama Wireless Armour ini mencapai 30 ribu poundsterling, dan bahkan investor harus membayar antara 14 hingga 24 poundsterling untuk satu helai celana.

"Sekarang Anda dapat melindungi aset yang paling berharga dengan Wireless Armour," kata Perkins seperti dilansir laman Mirror.

"Benda ini mencakup seluruh rentang radiasi yang dipancarkan oleh perangkat nirkabel, dari suara dan teks melalui 4G dan Wi-Fi," tambahnya.

Perkins mengatakan bahwa celana ini dapat bekerja berkat sangkar yang dapat mendistribusikan setiap radiasi elektromagnetik merata di sekitarnya.

Dia mengatakan ide itu datang kepadanya saat mengajar fisika di Swiss ketika ia menyadari gadget mengeksposnya dengan "radiasi dalam jumlah besar."

Ilmuwan tersebut mengatakan dirinya juga berencana untuk mengembangkan bra yang dapat melindungi dari bahaya radiasi.

Penerjemah: Try Reza Essra


Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Legislator sebut pentingnya inovasi ciptakan lapangan kerja baru di Seruyan

30 October 2024 22:39 Wib

DPRD Gumas berharap Kampung Keluarga Berkualitas ciptakan desa bebas narkoba

22 October 2024 12:41 Wib

Gubernur Kalteng ajak masyarakat bersama-sama ciptakan Pilkada damai

03 October 2024 14:49 Wib

Tim mahasiswa UGM ciptakan alat pengatur suhu kandang ayam berbasis IoT

20 September 2024 15:05 Wib

Pj Bupati Barut minta pemuda ciptakan lapangan kerja untuk kesejahteraan ekonomi

29 August 2024 18:25 Wib
Terpopuler

Hendra-Budiman perkuat tim kemenangan hadapi Pilkada 2024

Kabar Daerah - 10 November 2024 16:37 Wib

Liverpool perlebar jarak dengan City di klasemen Liga Inggris

Olahraga - 11 November 2024 19:55 Wib

Pemkab Bartim bantu atasi masalah pelaku UMKM di Kecamatan Awang

Kabar Daerah - 12 November 2024 15:04 Wib

Timnas MLBB putra Indonesia menang atas Guam di IESF WEC 2024

Olahraga - 13 November 2024 8:39 Wib

Rodri mulai membaik, ingin tetap tampil musim ini

Olahraga - 13 November 2024 20:41 Wib