Pulang Pisau (Antaranews Kalteng) - Bupati Pulang Pisau, H Edy Pratowo memberikan apresiasi kepada Karang Taruna Tunas Muda Desa Mentaren II yang berhasil meraih juara pertama lomba Karang Taruna tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) tahun 2018 dan mewakili Kalimantan Tengah untuk lomba Karang Taruna di tingkat Nasional yang digelar bulan Agustus mendatang.

"Dengan prestasi yang diraih ini, tentunya pemerintah mendukung keberadaan Karang Taruna sebagai wujud nyata ikut bersama dalam membangun bangsa, negara dan daerah setempat," kata Edy Pratowo, Senin (9/7/2018).

Dalam audiensi dengan Pengurus Karang Taruna di ruang rapat Bupati Pulang Pisau ini, Edy Pratowo selaku pembina juga meminta kepada Karang Taruna Tunas Muda Desa Mentaren II yang terpilih mewakili Kalteng di lomba tingkat nasional untuk mempersiapkan bahan dan materi yang dibutuhkan untuk mengikuti lomba tersebut.

Menurut Edy Pratowo, keberhasilan salah satu Karang Taruna di daerah setempat diharapkan bisa memacu berkembangnya Karang Taruna di desa lainnya. 

Dirinya juga meminta kepada pemerintah di tingkat kecamatan dan desa untuk memberdayakan warga Karang Taruna sebagai bagian atau wadah bagi generasi muda untuk terus berkarya. 

Edy Pratowo juga meminta kepada Karang Taruna yang telah terbentuk untuk selalu berkoordinasi dengan pemerintah di berbagai tingkatan agar berbagai kegiatan yang dilaksanakan bisa sinergis dan sejalan untuk bersama-sama membangun desa dan Kabupaten Pulang Pisau secara keseluruhan. Selain itu warga Karang Taruna bisa memberikan wujud nyata bagi masyarakat di sekitarnya.

Kepala Dinas Sosial, Satria During selaku Pembina Teknis mengungkapkan keberhasilan yang dicapai ini sebagai bentuk keberhasilan pembinaan yang dilakukan, meski masih banyak kendala yang dihadapi dalam mendorong aktivasi Karang Taruna di desa-desa.

Karang Taruna, menurut Satria During, adalah sebuah organisasi yang memiliki potensi besar yang mengakar hingga ke desa-desa. Rencananya, Karang Taruna Tunas Muda Desa Mentaren II ini sebelum mengikuti lomba di tingkat nasional berhasil menjadi juara lomba Karang Taruna tingkat Provinsi Kalteng yang dilaksanakan pada bulan Mei lalu.

Audensi dihadiri Ketua Karang Taruna Kabupaten Pulang Pisau, Adi Waskito dan Sekretaris Riduansyah. Ketua Karang Taruna Tunas Muda Desa Mentaren II, Fatkur Roji  bersama pengurus. Selain audiensi, Fatkur Roji juga menyerahkan cinderamata baju kaos dari hasil kreativitas sablon warga Karang Taruna setempat kepada Bupati Pulang Pisau. 
 

Pewarta : Adi Waskito
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2025