Jakarta (ANTARA) - Dakota Johnson (30) menghabiskan liburan Natal bersama sang kekasih Chris Martin dan mantan istrinya Gwyneth Paltrow lengkap dengan kedua anak mereka Apple dan Moses di Aspen, Colorado, Amerika Serikat.

Hari Senin (23/12), Johnson tampak sedang berjalan-jalan di kota ski paling mahal itu bersama Apple (15) dan Chris Martin. Ketiganya tampak mengenakan mantel hangat.

Sebelum itu, Page Six mewartakan Martin (42) main ski bersama mantan istrinya Gwyneth Paltrow (47) dan anak mereka Moses (13).

Sementara suami Paltrow, Brad Falchuk, tak nampak di foto. Tak jelas apakah dia ikut berlibur atau tidak.

Martin dan Paltrow menikah pada 2003 namun akhirnya "berpisah secara sadar" 13 tahun kemudian. Paltrow kemudian menikah dengan Brad Falchuk (48) tahun 2018.

Sedangkan Martin putus nyambung dengan Johnson sejak Januari 2018.

Pewarta : Ida Nurcahyani
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2025