Kuala Kurun (ANTARA) - Radio milik Pemerintah Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah Hamauh FM berencana menyiapkan acara khusus untuk mendiang penyanyi campursari Didi Kempot.
Host sekaligus Producer Hamauh FM Yoprin di Kuala Kurun, Rabu mengatakan bahwa acara khusus untuk mengenang Didi Kempot akan dilakukan pada 7 Mei 2020, mulai pukul 20.00 – 22.00 WIB.
"Walau kebanyakan lagu-lagu Didi Kempot menggunakan bahasa Jawa, ternyata penggemarnya cukup banyak di Kabupaten Gumas. Jadi kami menyiapkan acara khusus untuk mengenang mendiang,” ucap Yoprin.
Baca juga: Didi Kempot membuat lagu terakhir sebelum meninggal
Bahkan, ujar dia, penggemar penyanyi yang sering dipanggil The Godfather of Broken Heart itu tidak hanya sebatas dari suku Jawa, namun juga suku lainnya termasuk Dayak Ngaju.
Nantinya acara khusus untuk penyanyi dengan nama asli Dionisius Prasetyo tersebut akan dikemas sedemikian rupa, supaya masyarakat umum mengetahui lebih dekat, termasuk karya-karyanya yang fenomenal.
"Jadi selama dua jam kami akan membahas berbagai hal terkait Didi Kempot, diselingi dengan pemutaran lagu-lagunya yang sudah tidak asing di telinga masyarakat umum khususnya Sobat Ambyar,” bebernya.
Baca juga: Penyakit yang diduga merenggut nyawa Didi Kempot
Terpisah, Jek, warga Kuala Kurun bersuku Dayak Ngaju mengaku sangat menggemari karya-karya Didi Kempot. Walau lagu Didi Kempot sebagian besar menggunakan bahasa Jawa, namun dia mengerti arti dan makna dari lagu-lagu tersebut.
"Ada banyak lagu Didi Kempot yang saya suka, seperti Cidro, Kalung Emas, Layang Kangen, Banyu Langit, Pamer Bojo, Dalan Anyar, Parangtritis, Kangen Nickeri, dan lainnya,” papar Jek.
Diapun berencana untuk meluangkan waktu pada 7 Mei 2020 nanti, agar bisa mendengarkan siaran khusus yang disiapkan oleh Hamauh FM dalam rangka mengenang Didi Kempot.
Untuk diketahui, Didi Kempot meninggal dunia pada Selasa (5/5), saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Kasih Ibu Solo, Jawa Tengah. Jenazahnya dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Desa Majasem, Kecamatan Kendal, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.
Baca juga: Ini konser terakhir Didi Kempot
Baca juga: Didi Kempot wafat di usia 53 tahun
Baca juga: Ini arti Kempot dalam nama Didi Kempot
Kenang mendiang Didi Kempot, Hamauh FM di Gumas siapkan acara khusus
Didi Kempot (ANTARA)