Hari terakhir pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 17

Senin, 7 Juni 2021 16:35 WIB

Jakarta (ANTARA) - Pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 17 akan ditutup pada malam ini dan dengan penutupan itu maka target penyerapan 2,7 juta penerima untuk semester I telah terpenuhi, menurut Manajemen Pelaksana Kartu Prakerja.

"Gelombang 17 akan ditutup hari ini pukul 23.59 WIB. Durasi pembukaan gelombang 17 memang tidak lama karena kuota yang tersedia hanya 44 ribu," kata Head of Communication Manajemen Kartu Prakerja Louisa Tuhatu lewat pesan singkat dari Jakarta, Senin.

Menurut Louisa, pembukaan gelombang 17 tidak dilakukan dalam periode yang lama karena gelombang pendaftaran itu adalah tambahan yang dibuka untuk menyerap kepesertaan gelombang 12 sampai 16 yang dicabut.

Kepesertaan dari gelombang 12-16 itu dicabut karena masih banyak yang tidak membeli pelatihan dalam waktu 30 hari sejak ditetapkan sebagai penerima Kartu Prakerja.

Baca juga: Sebanyak 62,7 juta orang telah daftar Kartu Prakerja

Dengan penutupan gelombang 17 pada malam nanti, kata Louisa, maka target penyerapan peserta Kartu Prakerja untuk semester I pada 2021 yaitu 2,7 juta orang telah terpenuhi.

"Dengan penutupan gelombang 17 maka target penyerapan 2,7 juta penerima Kartu Prakerja di Semester 1 tahun 2021 dengan dana Rp10 triliun telah terpenuhi," ujarnya.

Kartu Prakerja sendiri adalah program yang dicanangkan untuk peningkatan kemampuan. Namun, pemerintah melakukan modifikasi selama masa pandemi COVID-19 untuk menjadi bantuan bagi pekerja korban pemutusan hubungan kerja (PHK).

Total bantuan yang akan diterima oleh peserta adalah Rp3,55 juta dengan rincian Rp600 ribu insentif setelah pelatihan selama empat bulan atau total Rp2,4 juta, bantuan biaya pelatihan Rp1.000.000 dan insentif survei kebekerjaan Rp150.000.

Baca juga: Bentuk dukungan BNI untuk alumni prakerja menjadi wirausaha

Baca juga: Presiden Jokowi: Kartu Prakerja sukses tingkatkan keterampilan pekerja

Baca juga: Penerimaan peserta Program Kartu Prakerja Gelombang 13 akan dibuka

Pewarta : Prisca Triferna Violleta
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Penjabat wali kota yakin program Prakerja tingkatkan daya saing SDM

01 May 2024 6:44 Wib

Program Kartu Prakerja ditargetkan diikuti 1,148 juta peserta tahun ini

24 February 2024 17:16 Wib

OJK-Kemenko Perekonomian tingkatkan literasi dan inklusi keuangan melalui Kartu Prakerja

03 February 2024 6:36 Wib

Pandemi COVID berakhir, program Kartu Prakerja gunakan skema normal

09 August 2023 20:21 Wib

Kartu Prakerja bukti komitmen pemerintah Indonesia

03 July 2023 12:15 Wib
Terpopuler

Dokter Anak : Hindari pemberian paracetamol pada anak usai imunisasi

Lifestyle - 30 April 2024 17:43 Wib

Dortmund menang telak atas Augsburg

Olahraga - 05 May 2024 7:28 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib

DPRD Kalteng minta hasil reses perseorangan ditindaklanjuti pemprov

Kabar Daerah - 6 jam lalu