Nusa Dua (ANTARA) - Ganda putra peringkat satu dunia Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon usai bertanding di babak pertama Indonesia Open yang cukup melelahkan ingin menjalani pemulihan dan pijat menjadi pilihan untuk mengembalikan stamina.
"Besok yang pasti mau istirahat dan mau pijat karena sangat capek," kata Marcus singkat soal persiapannya di babak 16 besar di Bali, Selasa.
Laga pembuka pasangan yang akrab dipanggil Minions di turnamen Super 1000 ini dijalani dengan melawan pasangan asal Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.
Baca juga: Bermain sabar, Fajar/Rian mampu atas Leo/Daniel di poin kritis
Pertandingan berdurasi 65 menit ini sangat menguras tenaga, tidak hanya karena berjalan dengan rubber game 12-21, 21-18, 21-15, namun juga karena berlangsung hanya satu hari setelah Minions bermain di babak final Indonesia Masters pekan lalu.
Penjadwalan yang terlalu ketat oleh Federasi Badmninton Dunia (BWF) ini bahkan diprotes keras oleh Kevin/Marcus, yang menilai keputusan ini tidak adil sehingga membuat mereka tidak bisa beristirahat dan melakukan persiapan.
Bahkan dalam pertandingan ini, Kevin sempat menjadi incaran Matsui/Takeuchi dengan dihujani serangan secara terus-menerus yang membuatnya harus bersusah payah melakukan pukulan pengembalian.
Baca juga: Atasi rekan senegara, Bagas/Fikri menangi babak pertama Indonesia Open
"Dengan senang hati mereka incar saya ya tidak apa-apa. Mereka mengajak saya main ya saya ladeni balik," Kevin mengungkapkan.
Meski menghadapi tantangan berat di hari pertama Indonesia Open, namun Minions membuktikan kualitas mereka di lapangan dengan membukukan kemenangan di pertemuan perdananya dengan pasangan peringkat 43 dunia itu.
"Kami tidak ada persiapan khusus, main tanpa beban saja lah. Kalau kami kalah ya mau bagaimana lagi," ujar Kevin soal pertandingannya.
Baca juga: Menangi laga pembuka Indonesia Open, Minions lontarkan protes kepada BWF
Baca juga: Gregoria lega lolos babak pertama Indonesia Open
Meski bekerja ekstra di laga hari ini, beruntung Kevin/Marcus bisa mendapat satu hari istirahat sebelum bertanding di babak kedua pada hari Kamis.
"Ya nikmati saja lah, karena memang dari kemarin mainnya melelahkan terus dan jarang mendapat lawan yang mudah. Lapangannya juga masih seperti itu. Yang penting coba semaksimal mungkin," pungkas Marcus.
"Besok yang pasti mau istirahat dan mau pijat karena sangat capek," kata Marcus singkat soal persiapannya di babak 16 besar di Bali, Selasa.
Laga pembuka pasangan yang akrab dipanggil Minions di turnamen Super 1000 ini dijalani dengan melawan pasangan asal Jepang Keiichiro Matsui/Yoshinori Takeuchi.
Baca juga: Bermain sabar, Fajar/Rian mampu atas Leo/Daniel di poin kritis
Pertandingan berdurasi 65 menit ini sangat menguras tenaga, tidak hanya karena berjalan dengan rubber game 12-21, 21-18, 21-15, namun juga karena berlangsung hanya satu hari setelah Minions bermain di babak final Indonesia Masters pekan lalu.
Penjadwalan yang terlalu ketat oleh Federasi Badmninton Dunia (BWF) ini bahkan diprotes keras oleh Kevin/Marcus, yang menilai keputusan ini tidak adil sehingga membuat mereka tidak bisa beristirahat dan melakukan persiapan.
Bahkan dalam pertandingan ini, Kevin sempat menjadi incaran Matsui/Takeuchi dengan dihujani serangan secara terus-menerus yang membuatnya harus bersusah payah melakukan pukulan pengembalian.
Baca juga: Atasi rekan senegara, Bagas/Fikri menangi babak pertama Indonesia Open
"Dengan senang hati mereka incar saya ya tidak apa-apa. Mereka mengajak saya main ya saya ladeni balik," Kevin mengungkapkan.
Meski menghadapi tantangan berat di hari pertama Indonesia Open, namun Minions membuktikan kualitas mereka di lapangan dengan membukukan kemenangan di pertemuan perdananya dengan pasangan peringkat 43 dunia itu.
"Kami tidak ada persiapan khusus, main tanpa beban saja lah. Kalau kami kalah ya mau bagaimana lagi," ujar Kevin soal pertandingannya.
Baca juga: Menangi laga pembuka Indonesia Open, Minions lontarkan protes kepada BWF
Baca juga: Gregoria lega lolos babak pertama Indonesia Open
Meski bekerja ekstra di laga hari ini, beruntung Kevin/Marcus bisa mendapat satu hari istirahat sebelum bertanding di babak kedua pada hari Kamis.
"Ya nikmati saja lah, karena memang dari kemarin mainnya melelahkan terus dan jarang mendapat lawan yang mudah. Lapangannya juga masih seperti itu. Yang penting coba semaksimal mungkin," pungkas Marcus.