Kuala Kurun (ANTARA) - Legislator Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah Iceu Purnamasari menyambut baik Ajang Kreativitas Remaja (AKR) tingkat kabupaten tahun 2022 yang telah dilaksanakan di Kuala Kurun.

“Karena kegiatan seperti itu bisa membantu dan menjadi wadah menggali potensi para remaja kita,” ucapnya saat dihubungi dari Kuala Kurun, Sabtu.

Dikatakan olehnya, saat ini generasi muda menghadapi berbagai tantangan dan cobaan yang bisa merusak diri sendiri serta masa depan mereka, seperti seks pranikah, pernikahan dini, pengaruh obat-obatan terlarang, dan lainnya.

Dengan AKR, tutur politisi Partai Golkar ini, diharap perhatian dan waktu para remaja bisa difokuskan untuk hal-hal positif, sehingga mereka bisa terhindar dari pergaulan yang salah.

Oleh sebab itu, dia menyambut baik dan berharap ke depan AKR bisa rutin dilaksanakan. Dia juga berharap semakin banyak sekolah mengirimkan perwakilan untuk mengikuti AKR.

Lebih lanjut, perempuan kelahiran Kuala Kurun ini berharap kepada mereka yang mengikuti AKR agar membantu pemerintah mensosialisasikan hal-hal terkait bahaya seks pranikah, pernikahan dini, dan narkoba, khususnya kepada teman-teman di lingkungan sekolah maupun di rumah.

“Sosialisasi juga bisa dilakukan dengan menggunakan media sosial atau melalui kegiatan lain yang positif,” papar wakil rakyat dari daerah pemilihan I meliputi Kecamatan Sepang, Mihing Raya dan Kurun ini.

Dia berharap ke depan generasi muda Gumas menjadi generasi kreatif, sehat dan berencana. Sebab, mereka itulah yang nantinya akan menjadi generasi penerus dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan.

Sebelumnya, Pelaksana Harian Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, KB dan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Aprianto mengatakan, genre adalah program yang dikembangkan dalam rangka penyiapan kehidupan berkeluarga bagi remaja.

Seirama dengan hal tersebut Genre Gumas membuat kegiatan AKR Gumas 2022, sebagai salah satu wadah untuk mengembangkan kreativitas dan bakat remaja.

Dia berharap Genre Indonesia Cabang Gumas dapat selalu bersinergi dengan DP2KBP3A dan seluruh organisasi pemuda lainnya. Terlebih di tengah pandemi COVID-19 saat ini dibutuhkan ide-ide kreatif dan inovatif.

Untuk diketahui, AKR Gumas 2022 diisi dengan berbagai perlombaan seperti cipta lagu, aransemen lagu genre, lomba pentas komedi dan lainnya.

Pewarta : Chandra
Editor : Muhammad Arif Hidayat
Copyright © ANTARA 2025