Britney Spears pamit dari media sosial
Senin, 25 April 2022 10:01 WIB
Penyanyi Britney Spears (ANTARA/Instagram @britneyspears)
Jakarta (ANTARA) - Penyanyi dan juga pesohor Britney Spears mengumumkan dirinya akan hiatus dari media sosial untuk sementara waktu setelah pada awal April 2022 mengumumkan kehamilannya.
"Saya akan hiatus dari sosial media sementara waktu!! Saya kirimkan cinta dan berkat untuk kalian semua," ujar Britney dalam unggahannya di Instagram dikutip, Senin.
Britney sebelum memutuskan untuk hiatus, sebenarnya tergolong sangat aktif mengunggah banyak hal di Instagramnya mulai dari makanan, baju yang disukai, hingga kegiatan sehari- hari.
Ia juga kerap membagikan momen- momen menyenangkan bersama sang tunangan Sam Asghari.
Unggahan pengumuman hiatus dalam akun instagram @britneyspears yang disertai potong video seorang bayi perempuan seolah bergaya di salon itu sudah ditonton sebanyak 1,4 juta kali.
Banyak pengikut di Instagramnya yang mendoakan agar Britney bisa menikmati masa- masa menjauh dari jejaring sosialnya itu.
Sambil menjalani penantian kelahiran sang buah hati pertama bersama tunangannya, Britney berjanji akan melakukan yoga setiap hari agar bisa melepas tekanan yang dialami selama masa kehamilan.
Pelantun lagu legendaris "Oops!... I Did It Again" itu sebelumnya sudah memiliki dua orang anak laki- laki dengan mantan suaminya Kevin Federline yaitu Sean (16 tahun) dan Jaden (15 tahun).
"Saya akan hiatus dari sosial media sementara waktu!! Saya kirimkan cinta dan berkat untuk kalian semua," ujar Britney dalam unggahannya di Instagram dikutip, Senin.
Britney sebelum memutuskan untuk hiatus, sebenarnya tergolong sangat aktif mengunggah banyak hal di Instagramnya mulai dari makanan, baju yang disukai, hingga kegiatan sehari- hari.
Ia juga kerap membagikan momen- momen menyenangkan bersama sang tunangan Sam Asghari.
Unggahan pengumuman hiatus dalam akun instagram @britneyspears yang disertai potong video seorang bayi perempuan seolah bergaya di salon itu sudah ditonton sebanyak 1,4 juta kali.
Banyak pengikut di Instagramnya yang mendoakan agar Britney bisa menikmati masa- masa menjauh dari jejaring sosialnya itu.
Sambil menjalani penantian kelahiran sang buah hati pertama bersama tunangannya, Britney berjanji akan melakukan yoga setiap hari agar bisa melepas tekanan yang dialami selama masa kehamilan.
Pelantun lagu legendaris "Oops!... I Did It Again" itu sebelumnya sudah memiliki dua orang anak laki- laki dengan mantan suaminya Kevin Federline yaitu Sean (16 tahun) dan Jaden (15 tahun).
Pewarta : Livia Kristianti
Editor : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2026
Terkait
Mantan suami Britney Spears divonis bersalah usai terobos acara pernikahan
14 August 2022 9:37 WIB, 2022
Terpopuler - Teknologi
Lihat Juga
Edisi terbatas, Yamaha buka order online MAX Special Livery dan TMAX TECHMAX
27 January 2026 10:47 WIB