Jakarta (ANTARA) - Anggota grup idola K-pop BTS, RM atau yang bernama asli Kim Nam Joon akan merilis album solonya berjudul "Indigo" pada 2 Desember 2022.
Big Hit Music membuat pengumuman melalui platform fandom global WeVerse pada hari Kamis (10/11) waktu setempat yang juga menyertakan pernyataan singkat dari RM.
Baca juga: Pharrell Williams ajak BTS kolaborasi di album baru
"Akhirnya, album pertamaku akan dirilis berkat kalian semuanya," kata RM dilansir Variety, Jumat.
"Saya bekerja keras selama 4 tahun terakhir ... Ini akan sangat berbeda dari proyek saya sebelumnya, dan banyak teman yang menyenangkan berkumpul di dalamnya. Mohon doakan saya baik-baik saja sampai 2 Desember," lanjutnya.
RM sebelumnya telah merilis mixtape, "Mono" pada 2018 dan "RM" di 2015, namun "Indigo" dibuat dengan penuh kerja keras.
Dalam keterangannya, "Indigo" akan menyampaikan tentang cerita dan pengalaman layaknya buku harian. Musik yang disajikan bervariasi dengan kolaborasi yang menampilkan berbagai artis meski belum ada yang dikonfirmasi.
Baca juga: RM BTS akan jadi pembawa acara pendidikan baru
"Indigo_ akan menjadi rilisan solo resmi pertama RM sejak supergrup K-pop beranggotakan tujuh orang itu mengumumkan hiatus bagi para anggotanya untuk mengejar rilis musik secara individu.
BTS juga baru-baru ini mengungkapkan bahwa mereka akan menjalani wajib militer, dengan Jin memulai prosesnya sebelum akhir tahun ini.
Big Hit mengatakan bahwa anggota BTS menanti untuk bisa berkumpul kembali sebagai grup pada tahun 2025 setelah menyelesaikan wajib militer.
Pada bulan Oktober, Jin memulai debut single solo pertamanya "The Astronaut", yang ditulis bersama dengan Coldplay, di perhentian tur band "Music Of The Spheres" di Argentina.
Awal musim panas ini, J-Hope merilis album solonya sendiri "Jack in the Box".
Pre-order untuk "Indigo" akan dimulai pada hari Selasa, 15 November pukul 11 pagi waktu Korea dan dirilis resmi pada 2 Desember pukul 2 siang.
Big Hit Music membuat pengumuman melalui platform fandom global WeVerse pada hari Kamis (10/11) waktu setempat yang juga menyertakan pernyataan singkat dari RM.
Baca juga: Pharrell Williams ajak BTS kolaborasi di album baru
"Akhirnya, album pertamaku akan dirilis berkat kalian semuanya," kata RM dilansir Variety, Jumat.
"Saya bekerja keras selama 4 tahun terakhir ... Ini akan sangat berbeda dari proyek saya sebelumnya, dan banyak teman yang menyenangkan berkumpul di dalamnya. Mohon doakan saya baik-baik saja sampai 2 Desember," lanjutnya.
RM sebelumnya telah merilis mixtape, "Mono" pada 2018 dan "RM" di 2015, namun "Indigo" dibuat dengan penuh kerja keras.
Dalam keterangannya, "Indigo" akan menyampaikan tentang cerita dan pengalaman layaknya buku harian. Musik yang disajikan bervariasi dengan kolaborasi yang menampilkan berbagai artis meski belum ada yang dikonfirmasi.
Baca juga: RM BTS akan jadi pembawa acara pendidikan baru
"Indigo_ akan menjadi rilisan solo resmi pertama RM sejak supergrup K-pop beranggotakan tujuh orang itu mengumumkan hiatus bagi para anggotanya untuk mengejar rilis musik secara individu.
BTS juga baru-baru ini mengungkapkan bahwa mereka akan menjalani wajib militer, dengan Jin memulai prosesnya sebelum akhir tahun ini.
Big Hit mengatakan bahwa anggota BTS menanti untuk bisa berkumpul kembali sebagai grup pada tahun 2025 setelah menyelesaikan wajib militer.
Pada bulan Oktober, Jin memulai debut single solo pertamanya "The Astronaut", yang ditulis bersama dengan Coldplay, di perhentian tur band "Music Of The Spheres" di Argentina.
Awal musim panas ini, J-Hope merilis album solonya sendiri "Jack in the Box".
Pre-order untuk "Indigo" akan dimulai pada hari Selasa, 15 November pukul 11 pagi waktu Korea dan dirilis resmi pada 2 Desember pukul 2 siang.