Sebanyak 969 WNI berhasil dievakuasi dari Sudan

Senin, 8 Mei 2023 15:41 WIB

Labuan Bajo (ANTARA) - Sebanyak 969 warga negara Indonesia (WNI) telah berhasil dievakuasi dari Sudan yang sedang dilanda konflik bersenjata,  kata Presiden Joko Widodo di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin.

"Pemerintah telah berhasil mengevakuasi WNI dari Sudan. Per hari ini, jumlah WNI yang telah dievakuasi sebanyak 969 orang," kata Jokowi saat memberi keterangan pers di Labuan Bajo, Manggarai Barat, NTT, Senin.

Jokowi menjelaskan bahwa dari jumlah tersebut, 936 di antaranya telah dipulangkan ke Indonesia dan 33 lainnya berada di lokasi yang aman di luar Sudan.

"Ke depan, perlindungan WNI akan terus kami tingkatkan dan kami perkuat," tambahnya.

Baca juga: Sebanyak 23 WNI korban konflik Sudan tiba di NTB

Angka yang disampaikan Jokowi itu bertambah dibandingkan data terakhir dari Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, menyebutkan 955 WNI dievakuasi dari Sudan, saat jumpa pers di Gedung Kemlu RI, Jakarta, Jumat (5/5).

Saat itu, Retno juga melaporkan bahwa evakuasi dilakukan secara senyap untuk memastikan keselamatan dan keamanan WNI di tengah situasi di Sudan yang dapat mengancam keselamatan mereka.

"Karena semua menyangkut masalah safety and security dari WNI yang akan kami evakuasi, karena situasi setempat selalu sangat dinamis, sangat cair, dan dapat mengancam keselamatan para WNI," kata Retno.

Sementara itu, Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) memastikan penyediaan layanan kesehatan terbaik bagi WNI yang dievakuasi dari Sudan.

Sudan dilanda konflik bersenjata sejak 15 April 2023, dipicu oleh pertempuran antara dua jenderal, yakni panglima militer Abdel Fattah al-Burhan dan komandan paramiliter Pasukan Dukungan Cepat (RSF) Mohammed Hamdan "Hemedti" Dagalo. Kementerian Kesehatan Sudan menyatakan lebih dari 550 orang tewas akibat pertempuran tersebut.

Baca juga: 460 orang tewas, tentara Sudan setuju perpanjang gencatan senjata selama 72 jam

Baca juga: Situasi memburuk, Gedung Putih desak warga AS segera tinggalkan Sudan

Baca juga: Selama konflik Sudan, sudah 459 tewas dan 4.072 orang terluka

Pewarta : Gilang Galiartha
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pertemuan Puan dan Jokowi di WWF bentuk keteladanan

13 jam lalu

Jokowi perkenalkan presiden RI terpilih Prabowo di World Water Forum

20 May 2024 12:27 Wib

Pemerintah terus bekerja keras berantas kemiskinan, kata Jokowi

18 May 2024 22:28 Wib

KSP bantah Jokowi sibukkan diri tak diundang Rakernas PDIP

18 May 2024 13:17 Wib

Jokowi dan Ma'ruf Amin tak diundang PDI Perjuangan di Rakernas V

17 May 2024 15:05 Wib
Terpopuler

Alfian Mawardi ingin ikuti jejak orang tuanya membangun Kapuas

Kabar Daerah - 17 May 2024 20:18 Wib

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Pj Bupati Katingan tekankan ASN harus terus tingkatkan kapasitas

Kabar Daerah - 17 May 2024 17:39 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 16 May 2024 21:15 Wib