Palangka Raya (ANTARA) - Pemerintah Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfo), terus berupaya memaksimalkan Sistem Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik Nasional Layanan Aspirasi Online Rakyat (SP4N-LAPOR).

"Upaya ini kami lakukan dengan melaksanakan Monitoring dan Evaluasi (Monev) program," kata Kepala Diskominfo Kota Palangka Raya, Saipullah di Palangka Raya, kemarin.

Pemkot Palangka Raya berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik yang baik, salah satunya melalui SP4N LAPOR. Dengan hadirnya SP4N LAPOR diharapkan dapat memberikan akses partisipasi bagi masyarakat dalam menyampaikan aspirasi, pengaduan dan permintaan informasi terhadap layanan publik Pemko Palangka Raya secara sederhana, cepat, tepat, tuntas dan terkoordinasi dengan baik.

Saipullah menambahkan, penyediaan layanan publik yang berkualitas tinggi tergantung pada kapasitas dan profesionalisme Aparatur Sipil Negara (ASN) di tingkat unit layanan untuk penanganan pengaduan dari masyarakat.

"Kegiatan monitoring dan evaluasi merupakan sarana evaluasi untuk meningkatkan kualitas pengelolaan pengaduan pelayanan publik, sehingga kedepannya diharapkan dapat terbangun komitmen bersama antara pejabat penghubung dan operator, untuk mengimplementasikan dan mengoptimalkan aplikasi LAPOR sebagai kanal pengaduan nasional," ucap Saipullah.

Baca juga: Palangka Raya jadi rujukan Pemkot Malang atasi stunting

Dirinya menegaskan dengan adanya peningkatan pengelolaan pengaduan layanan publik, diharapkan kepercayaan dan kepuasan masyarakat atas penyelenggaraan pemerintahan terus meningkat demi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih (good and clean government), serta transparan dan terpercaya.

Kegiatan monev SP4N LAPOR ini diikuti 70 pejabat penghubung dan operator perangkat daerah lingkup Pemko setempat dengan narasumber Pranata Humas Diskominfo Kota Palangka Raya, Faradina Triwidiastuti.

Baca juga: Satpol PP Palangka Raya amankan belasan pelajar nongkrong di kafe

Baca juga: DPKUKMP Palangka Raya beri pelatihan manajerial ke pengurus koperasi

Baca juga: Tambah stok, Pemkot Palangka Raya tebar 70.000 benih ikan di Danau Hanjalutung

Pewarta : Rendhik Andika
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024