Benarkah Bobby Nasution kehilangan uang miliaran rupiah di rumah dinas?

Selasa, 28 Mei 2024 11:27 WIB

Jakarta (ANTARA) - Wali Kota Medan Bobby Nasution mengaku kehilangan sejumlah barang di rumah dinasnya beberapa waktu lalu, dan sudah ditetapkan tersangkanya sebanyak tiga orang oleh pihak kepolisian.

Kejadian tersebut turut dibahas salah satu akun TikTok dengan ratusan pengikut.

Disebutkan bahwa, menantu Presiden Jokowi ini juga kehilangan uang miliaran Rupiah di rumah yang berlokasi di Jalan Jenderal Sudirman, Medan, tersebut.

Berikut narasinya:
"VIRAL..!! UANG MILIARAN MILIK WALIKOTA MEDAN HILANG DI RUMAH DINAS
Uang Milyaran Rupiah dari beberapa mata uang milik walikota medan diduga telah hilang dirumah dinas,".


Lalu, benarkah Wali Kota Bobby turut kehilangan uang miliaran Rupiah di rumah dinas?
  Tangkapan layar narasi yang menyatakan Wali Kota Medan Bobby Nasution kehilangan uang miliaran Rupiah di rumah dinas (TikTok)

Penjelasan:
Wali Kota Medan, Sumatera Utara Bobby Nasution membantah telah kehilangan uang hingga miliaran rupiah dengan berbagai mata uang di rumah dinasnya.

"Apalagi ada yang bilang miliaran ya. Kalau miliaran, saya langsung sendiri yang laporkan kalau kehilangan miliaran," ujar Bobby sebagaimana dilaporkan ANTARA.

Pihaknya memastikan tidak ada barang yang hilang, baik atas nama pribadi atau keluarga yang tinggal di rumah dinas Wali Kota Medan, Jalan Jenderal Sudirman Medan.

Ia menjelaskan barang yang raib merupakan milik Pemkot Medan.

Kasus tersebut kini telah ditangani Polrestabes Medan. 

Kepala Satuan Reskrim Polrestabes Medan Kompol Jama Kita Purba mengungkapkan para tersangka yang terlibat dalam pencurian di rumah dinas Bobby Nasution telah mengambil sembako dan alat kebutuhan rumah tangga.

Tidak ada kehilangan berupa uang dengan nominal miliaran maupun mata uang asing.

Klaim: Walkot Bobby kehilangan uang miliaran Rupiah di rumah dinas
Rating: Hoaks

Pewarta : Tim JACX
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Tersangka Razman Nasution jalani tes kesehatan dan sidik jari di Bareskrim

04 November 2024 11:24 Wib

Nikita Mirzani laporkan pengacara Razman Arif Nasution

03 October 2024 19:46 Wib

Bobby Nasution dapat dukugan PKS maju Pilkada Sumatera Utara

03 August 2024 7:54 Wib

Belum ada keputusan, Presiden PKS ralat dukungan terhadap Bobby Nasution

08 July 2024 18:33 Wib

PDIP buka peluang mengusung Bobby Nasution di Pilkada Sumut

05 July 2024 15:48 Wib

PDIP tegaskan tidak mengusung Bobby Nasution pada Pilkada Sumut

06 June 2024 16:51 Wib

Polisi tangguhkan penahanan tiga pencuri di rumah dinas Bobby Nasution

27 May 2024 17:40 Wib

Rahmat Hamka ikuti fit and proper test di Gerindra Kalteng

20 May 2024 18:57 Wib
Terpopuler

Tinjau TPA, DPRD Kotim dapati kekurangan sarpras jadi kendala

DPRD Kotawaringin Timur - 08 November 2024 6:30 Wib

Hendra-Budiman perkuat tim kemenangan hadapi Pilkada 2024

Kabar Daerah - 10 November 2024 16:37 Wib

Liverpool perlebar jarak dengan City di klasemen Liga Inggris

Olahraga - 11 November 2024 19:55 Wib

Pemkab Bartim bantu atasi masalah pelaku UMKM di Kecamatan Awang

Kabar Daerah - 12 November 2024 15:04 Wib

Timnas MLBB putra Indonesia menang atas Guam di IESF WEC 2024

Olahraga - 13 November 2024 8:39 Wib