Sony kembangkan kamera "mirrorless"

Senin, 24 Desember 2012 14:11 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Produsen elektronik Sony tengah menyiapkan kamera foto Full Frame (FF) mirrorless dan tidak lagi mengembangkan kamera Single-Lens Translucent (SLT) seperti seri Sony Alpha.

Kamera mirrorless itu, seperti dilansir Sony Alpha Rumors, masih dalam tahap pengembangan akhir dan diperkirakan akan hadir di pasar pada akhir 2013 atau awal 2014.

Kamera mirrorless, atau secara lengkap disebut Mirrorless Interchangeable-Lens Camera (MILC), merupakan jenis kamera digital yang menghilangkan komponen cermin di dalam tubuh kamera sehingga bobot alat menjadi lebih ringan Kamera jenis itu tetap mempunyai kualitas gambar setara kamera digital single-lens reflex (DSLR) disertai lensa yang juga dapat diganti.

Lensa E-mount menjadi lensa pabrikan pada kamera mirrorless Sony dan tetap didukung lensa A-mount.

Ukuran jenis kamera terbaru Sony itu sedikit lebih besar dari Sony NEX-7 dengan desain yang tidak jauh berbeda.

Dua prototipe kamera yang sedang diuji coba tim teknik Sonya adalah kamera dengan sensor 24 megapiksel dan sensor 30-32 megapiksel.

Kamera terbaru Sony itu disebut akan bersaing dengan Leica M system.

(I026)

Pewarta :
Editor :
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

DPRD dorong ASN Barito Selatan terus kembangkan kemampuan

14 November 2024 13:59 Wib

Pemkab Murung Raya gelar seminar akhir RIPPARDA Tahap II untuk kembangkan pariwisata daerah

11 November 2024 16:13 Wib

Guru di Palangka Raya diminta kembangkan potensi anak melalui ekstrakurikuler

07 November 2024 15:01 Wib

KAI Wisata kembangkan layanan e-Porter melalui aplikasi Access by KAI

22 October 2024 15:38 Wib

Halikinnor berkomitmen terus kembangkan wisata kuliner bantaran Sungai Mentaya

20 October 2024 21:07 Wib
Terpopuler

Disarpustaka Kapuas gencar sosialisasikan akreditasi perpustakaan sekolah

Kabar Daerah - 22 November 2024 15:47 Wib

Harga emas melonjak hingga capai Rp1,541 juta per gram

Bisnis - 23 November 2024 13:51 Wib

Veronica Tan sebut pentingnya mengubah paradigma pengajaran PAUD

Kabar Daerah - 24 November 2024 17:10 Wib

Sebanyak 7.200 personel gabungan siap amankan pilkada di Kalteng

Kabar Daerah - 25 November 2024 17:13 Wib

West Ham tekuk tuan rumah Newcastle

Olahraga - 26 November 2024 15:56 Wib