Pekanbaru (ANTARA
News) - Maskapai penerbangan Indonesia Air Transport tidak menganggap
rute yang baru dibuka yakni Pekanbaru-Bandung dengan jadwal penerbangan
setiap hari, menyaingi maskapai lain dengan rute yang sama, seperti
AirAsia.
"Kami tidak menganggap berbagai macam penerbangan seperti AirAsia ataupun lain, yang nantinya membuka rute Pekanbaru-Bandung, sebagai suatu saingan," ujar perwakilan Indonesia Air Pekanbaru, Ericson Pasaribu, di Pekanbaru, Jumat.
Indonesia Air menganggap maskapai lain sebagai mitra kerja sama, karena suatu saat pasti maskapai akan saling membutuhkan maskapai lain.
Contoh bila pesawat Indonesia Air bermasalah, sehingga tidak bisa memberangkatkan penumpang, maka pihaknya bisa meminta tolong sesama maskapai penerbangan lain dan begitu juga sebaliknya.
"Kami menganggap mereka sebagai rekan kerja yang melayani masyarakat pengguna transportasi udara. Dengan kata lain, mungkin beda perusahaan, tetapi tujuannya sama," katanya.
(M046)
"Kami tidak menganggap berbagai macam penerbangan seperti AirAsia ataupun lain, yang nantinya membuka rute Pekanbaru-Bandung, sebagai suatu saingan," ujar perwakilan Indonesia Air Pekanbaru, Ericson Pasaribu, di Pekanbaru, Jumat.
Indonesia Air menganggap maskapai lain sebagai mitra kerja sama, karena suatu saat pasti maskapai akan saling membutuhkan maskapai lain.
Contoh bila pesawat Indonesia Air bermasalah, sehingga tidak bisa memberangkatkan penumpang, maka pihaknya bisa meminta tolong sesama maskapai penerbangan lain dan begitu juga sebaliknya.
"Kami menganggap mereka sebagai rekan kerja yang melayani masyarakat pengguna transportasi udara. Dengan kata lain, mungkin beda perusahaan, tetapi tujuannya sama," katanya.
(M046)