Mariah Carey Dilarikan Ke Rumah Sakit

Rabu, 10 Juli 2013 10:23 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Diva Mariah Carey dilarikan ke rumah sakit karena mengalami cedera saat pengambilan gambar untuk video klip terbarunya, "#Beautiful".

Akibat kecelakaan itu, bahu dari pelantun "Hero" tersebut bergeser dari posisi normal. Ia segera dilarikan ke New York's Hospital, Minggu (7/7) malam.

"Ia dibawa ke rumah sakit malam lalu, dokter memperbaiki bahunya," kata Cindi Berger, perwakilan Mariah Carey, seperti yang dikutip dari Hollywood Reporter.

"Dia baik-baik saja dan sedang dalam penyembuhan di rumah," lanjutnya.

Video klip "#Beautiful" disutradarai oleh Nick Cannon, suaminya Carey. Mereka melakukan pengambilan gambar di Avenue and Artichoke Pizza di Chelsea, New York.

Meski cedera, Carey masih melanjutkan rencananya untuk tampil bersama the New York Philharmonic di Central Park's Great Lawn sebagai pengisi acara MLB All-Star Charity Concert , Sabtu mendatang.

Lagu "#Beautiful" yang juga menampilkan penyanyi Miguel berada di posisi 15 dalam tangga lagu Billboard Hot 100 dan nomor 3 di Hot R&B/Hip-Hop Song AS.

Penerjemah: Natisha Andarningtyas


Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Mariah Carey siapkan proyek musik baru

08 November 2023 9:14 Wib

Mariah Carey pecahkan rekor Spotify

26 December 2020 12:59 Wib, 2020

Mariah Carey dan Ariana Grande berkolaborasi untuk acara natal

20 November 2020 8:32 Wib, 2020

Dokumen hukum Mariah Carey hingga Nicki Minaj terancam dilelang peretas

25 June 2020 14:29 Wib, 2020

Akun Twitter Mariah Carey diretas

01 January 2020 10:38 Wib, 2020
Terpopuler

Dortmund menang telak atas Augsburg

Olahraga - 05 May 2024 7:28 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

PLN UID Kalselteng gelar GM Mengajar di momen Hardiknas

Kabar Daerah - 6 jam lalu

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib

DPRD Kalteng minta hasil reses perseorangan ditindaklanjuti pemprov

Kabar Daerah - 06 May 2024 17:16 Wib