Sting Gelar 10 Konser Bagi Teater Publik NY

Kamis, 11 Juli 2013 14:58 WIB

New York (ANTARA News) - Bintang pop Inggris Sting akan membawakan lagu-lagu dari album barunya, "The Last Ship", dalam sepuluh konser akhir tahun ini yang akan menguntungkan organisasi seni Teater Publik New York.

Penyanyi yang populer bersama group musiknya, The Police, itu mengatakan bahwa konser akan dilakukan dari 25 September sampai 9 Oktober di Teater Anspacher yang berkapasitas 260 kursi di sebuah organisasi seni Manhattan, lapor Reuters.

Dalam sebuah pernyataan ia menggambarkan tempat kecil itu sebagai "secara alami cocok" untuk menampilkan materi dari album tersebut.

"The Last Ship" yang akan diluncurkan pada 23 September terinspirasi dari masa kanak-kanak Sting di Inggris utara. Itu adalah album pertamanya dengan bahan asli sejak "Sacred Love" pada 2003.

"Untuk pertama kali dan satu-satunya, Sting akan membawakan lagu-lagu dari album barunya," kata teater Publik di lamannya.

Sebuah drama musikal dengan judul yang sama dengan album itu yang berdasarkan pengalamannya tinggal di dekat Swan Hunter Shipyard di Wallsend, Newcastle, juga akan diluncurkan di Broadway tahun depan.

Sting, 61, telah meluncurkan 10 album sejak menjadi penyanyi solo sekitar pada 1984. Dia juga telah berperan dalam sejumlah film seperti "Quadrophenia" dan "Lock, Stock and Two smoking Barrels" serta muncul sebagai dirinya sendiri dalam sejumlah acara televisi termasuk "The Simpsons".


Penerjemah: Gusti Nur Cahya Aryani

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Empat atlet sukses raih gelar sarjana dari beasiswa KONI

29 November 2024 21:22 Wib

Verstappen lega setelah raih gelar di musim yang intens

29 November 2024 21:14 Wib

Monza perpanjang kontrak untuk gelar formula 1 Italia

28 November 2024 20:43 Wib

Pemain Barcelona raih gelar Golden Boy, Golden Girl, Golden Woman

28 November 2024 20:17 Wib

Dukung mitigasi perubahan iklim, PLN gelar 'Energizing Green Spaces' di Nyaru Menteng

28 November 2024 15:31 Wib
Terpopuler

Sebanyak 7.200 personel gabungan siap amankan pilkada di Kalteng

Kabar Daerah - 25 November 2024 17:13 Wib

West Ham tekuk tuan rumah Newcastle

Olahraga - 26 November 2024 15:56 Wib

Usai mencoblos di TPS, begini harapan peserta Pilkada Kapuas

Kabar Daerah - 27 November 2024 16:12 Wib

Dishub Kobar periksa kelaikan angkutan umum jelang Natal dan Tahun Baru

Kabar Daerah - 28 November 2024 7:46 Wib

Kylian Mbappe alami krisis kepercayaan diri

Olahraga - 28 November 2024 20:13 Wib