Jakarta (Antara kalteng) - Beberapa hari lalu beredar video pendek yang memperlihatkan Titi Rajo Bintang terjatuh saat bermain drum dalam pertunjukan di gedung Usmar Ismail.

Rupanya, saat itu ia memakai rompi khusus yang berat, membuatnya energinya merosot selayaknya orang berusia 70 tahun.

Kostum khusus itu membuat permainan drum Titi jadi berantakan karena tidak bisa mempertahankan tempo. Ketika tongkat drum jatuh, Titi yang ingin mengambilnya kemudian tersungkur.

"Dengkul jadi biru-biru," kata Titi di Jakarta, Rabu, dan mengaku bahwa rasa malu lebih besar ketimbang rasa sakit yang dideritanya.

Itu adalah kali pertama ia mengenakan rompi pemberat yang diakui menghambatnya saat bermain drum. Kostum tersebut sengaja dikenakan untuk memberinya simulasi bagaimana kinerja tulang dan otot ketika usia senja.

"Habis pulang sakit semua (badan)," katanya.

Lantas, bagaimana reaksi sang suami ketika istrinya jatuh di panggung?

"Dia bilang, 'Ah gampang kamu mah preman,'" seloroh dia.

Pengalaman menggunakan kostum pemberat dan terjatuh itu, diakui Titi mendorongnya untuk selalu menjaga kesehatan.

Pewarta : Nanien Yuniar
Uploader : Ronny
Copyright © ANTARA 2024