Jakarta (Antaranews Kalteng) - Penyanyi Ari Lasso terpaksa membatalkan konser lantaran harus dilarikan ke rumah sakit.

Diketahui sakit punggung Ari Lasso mendadak kambuh sebelum pertunjukan berlangsung sehingga dia harus segera mendapatkan perawatan. 

Hal itu diungkapkan Ari Lasso melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Menurutnya ini merupakan kejadian yang baru pertama kali dialaminya.

"Sepanjang karier, tadi malam adalah pertama kali membatalkan diri show karena sebuah kondisi yang nggak memungkinkan," tulis Ari Lasso di akun Instagram @ari_lasso, Kamis.




Penampilan Ari Lasso pun harus digantikan oleh Once Mekel. Dirinya pun mengungkapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung dan mendoakan kesembuhannya.

"Thanks temen-temen EO n Venue untuk pengertiannya. Thanks to my bro @oncemekeofficial yang bisa gantiin dadakan," ungkapnya.
 

Pewarta : Yogi Rachman
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2025