Kuala Kapuas (ANTARA) - Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah bersama Dewan Kesenian Daerah setempat, menghibur para pasien COVID-19 yang sedang menjalani karantina di perumahan NSD Jalan Pemuda Kota Kuala Kapuas, Sabtu (14/8) sore.

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kapuas, Suwarno Muriyat mengatakan, kebahagiaan pihaknya pada momentum Hari Pramuka ke-60, bersama Dewan Kesenian Daerah yaitu memberikan hiburan dan asupan gizi untuk menambah imunitas kepada saudara-saudara yang sedang dikarantina.

"Mudah-mudahan masyarakat yang sedang menjalani karantina di perumahan NSD tersebut, cepat pulih dan sehat kembali. Begitu juga dengan petugas yang menjaga di perumahan karantina ini, dapat terhibur dan semangat dalam melaksanakan tugasnya," tuturnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Kesenian Daerah Kapuas, Darwandi mengatakan, kegiatan yang dilakukan pihaknya tersebut bersama dengan Kwarcab Gerakan Pramuka setempat, yakni memberikan hiburan musik kepada masyarakat yang sedang menjalani karantina.

“Hiburan yang diberikan ini, adalah pokok pikiran dalam obrolan selama ini saat kita sedang mengalami beberapa penurunan akibat pandemi COVID-19 di daerah ini. Kami membuat suatu ide melaksanakan kegiatan sosial ini untuk menghibur saudara-saudara yang ada di NSD,” jelasnya.

Dalam kegiatan yang dilaksanakan tersebut, sejumlah warga yang sedang menjalani karantina sangat menyambut baik, penuh antusias serta tampak cukup terhibur.

“Harapan kami dengan adanya kegiatan ini, semangat bagi para penderita atau masyarakat yang terpapar COVID-19, bangkit semangatnya untuk tidak selalu merenung saja di tempat yang sunyi seperti di sini (NSD Kapuas)," pintanya.

Semoga dapat membangkitkan lagi gairah dan lebih bersemangat. Karena memang, salah satu tujuannya untuk meningkatkan imunitas.


Pewarta : All Ikhwan
Uploader : Admin 4
Copyright © ANTARA 2025