Ibu dan anak ditemukan tewas di bagasi mobil mewah

Rabu, 18 Agustus 2021 17:49 WIB

Bandung (ANTARA) - Dua jasad ibu dan anak berinisial AMR (23) dan TH (55) ditemukan tewas di bagasi sebuah mobil mewah di halaman kediamanannya yang berada di kawasan Jalan Cagak, Kabupaten Subang, Jawa Barat, Rabu.

Kasatreskrim Polres Subang AKP M Zulkarnaen mengatakan penemuan jenazah itu berawal dari laporan suami korban ketika pulang ke rumahnya. Saat itu, menurutnya, sang suami mendapati rumahnya didapati dalam kondisi tidak wajar.

"Awalnya laporan dari suami korban yang melihat rumahnya dengan kondisi yang tidak wajar di TKP, kemudian di TKP ditemukan ceceran darah mulai dari dapur sampai dengan ke arah mobil itu," kata Zulkarnaen saat dihubungi dari Bandung, Jawa Barat, Rabu.

Menurutnya, sang suami menelusuri ceceran darah itu hingga ke mobilnya. Lalu saat pintu mobil dibuka, menurutnya suami korban menemukan istri dan anaknya sudah tidak bernyawa.

Baca juga: Empat pemuda aniaya seorang bocah hingga tewas

Lalu, suami dari korban melaporkan hal tersebut ke pihak kepolisian setempat. Polisi, kata dia, langsung bergerak menuju tempat kejadian perkara.

"Dilihat dari ceceran darah nggak lama sih masih segar," kata Zulkarnaen.

Dia mengatakan sejauh ini pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan di lokasi kejadian. Hingga saat ini, menurutnya lagi, belum ada barang atau harta dari korban yang hilang.

"Mobil juga kondisinya kunci menggantung di mobil Alphard. Sementara di kamar berantakan sih," kata dia.

Meski ditemukan tewas dalam kondisi yang tidak wajar, pihak kepolisian, menurutnya pula, belum bisa memastikan penyebab tewasnya ibu dan anak tersebut. Namun, kata dia, kedua korban itu merupakan korban pembunuhan.

Menurutnya, sejauh ini polisi masih melakukan penyelidikan di lokasi kejadian untuk bisa memastikan penyebab dibunuhnya dua korban tersebut.

"Iya (pembunuhan), tapi untuk motifnya belum kita ketahui sampai saat ini," katanya lagi.

Baca juga: Petugas kebersihan taman safari tewas usai diserang harimau

Baca juga: Bawa pasien COVID-19 kritis, sopir ambulans terlibat kecelakaan tewas seketika

Baca juga: Seorang ibu dan anak tewas tersetrum jemuran beraliran listrik

Pewarta : Bagus Ahmad Rizaldi
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Para pemain petik pengalaman berharga di Piala Thomas dan Uber

7 jam lalu

Tim Piala Thomas dan Uber pulang ke Indonesia

7 jam lalu

Menpora terima niat Jepang untuk penguatan kepemudaan dan olahraga

7 jam lalu

DPMD Kapuas dorong peningkatan posyandu dan guru PAUD Pulau Mambulau

8 jam lalu

Golkar dan PDIP Pulang Pisau tingkatkan komunikasi jelang Pilkada

18 jam lalu
Terpopuler

Dokter Anak : Hindari pemberian paracetamol pada anak usai imunisasi

Lifestyle - 30 April 2024 17:43 Wib

Dortmund menang telak atas Augsburg

Olahraga - 05 May 2024 7:28 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib

DPRD Kalteng minta hasil reses perseorangan ditindaklanjuti pemprov

Kabar Daerah - 21 jam lalu