Dalam film ini John Hartley yang diperankan oleh Dwayne adalah seorang agen FBI yang baik dan bertugas untuk menangkap penjahat terbesar di dunia. Namun, usahanya ini terbentur oleh aksi dua perampok Nolan Booth (Ryan Reynolds) dan The Bishop (Gal Gadot).
Pada trailer "Red Notice" yang telah dirilis, Dwayne terlihat membuat kesepakatan dengan Ryan untuk membantunya menemukan Uskup dan dia juga berjanji akan membantu Ryan keluar dari kekacauan apapun yang melibatkannya.
Tak hanya membawa emosi penonton dalam aksi laganya, Ryan juga menampilkan komedi dalam film ini. Dia melontarkan lelucon-lelucon yang akan membuat penonton terhibur.
Film ini awalnya direncanakan rilis di bioskop. Namun, Netflix pun akhirnya membeli film ini dari Universal pada musim panas 2019 lalu. "Red Notice" juga dikabarkan akan menjadi film streaming paling mahal saat ini dengan anggaran sebesar 200 juta dolar AS.
Baca juga: Dwayne Johnson akan berperan dalam film petualangan 'Red One'
Baca juga: Gal Gadot ungkap Joss Whedon ancam karirnya karena 'Justice League'
Baca juga: Saran dari Hugh Jackman untuk Ryan Reynolds terkait 'Deadpool 3'