Kabut asap tipis mulai menyelimuti Kota Palangka Raya

Senin, 4 September 2023 11:17 WIB

Palangka Raya (ANTARA) - Kabut asap tipis hingga sedang mulai menyelimuti sejumlah titik di Kota Palangka Raya. Kabut asap itu muncul dampak dari kebakaran hutan dan lahan (Karhutla). 

Kondisi ini pernapasan menjadi tidak enak. Terkait itu, Anggota komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Beta Syailendra meminta agar Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya segera mengantisipasi dan mengambil langkah supaya masyarakat tidak terpapar Infeksi Saluran Pernafasan (ISPA).

"Saya berharap, ada upaya dan langkah cepat dari Pemko Palangka Raya untuk mencegah masyarakat terkena ISPA,” ujarnya, Senin. 

Dia juga mengingatkan, kabut asap sangat menggantu kesehatan terutama pada saluran pernafasan. Oleh sebab itu, perlu langkah cepat menangani masalah tersebut. 

Setidaknya, dengan gencar mengedukasi bahayanya kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) dan meningkatkan upaya pencegahannya. 

Sebab, lanjut dia, masalah ISPA tidak bisa dianggap enteng karena berkaitan dengan pernapasan. Jika-pun ada yang terpapar, harus segera ditangani. 

Namun demikian, ia berharap itu tidak terjadi. Munculnya kabut asap juga diharapkan tidak berkepanjangan. Tentunya ini juga sejalan dengan suksesnya upaya pencegahan maupun pengendalian Karhutla. 
 

Pewarta : Adi Wibowo
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

DPRD Palangka Raya dorong pengembangan tahura untuk destinasi wisata edukasi

11 May 2024 14:42 Wib

Legislator Palangka Raya sebut pendidikan unggul kuatkan SDM

02 May 2024 16:44 Wib

Legislator Palangka Raya minta data korban banjir harus update

27 November 2023 20:34 Wib

Legislator Palangka Raya pinta Pemkot rutin cek debit air sungai

12 September 2023 17:20 Wib

DPRD minta pemkot Palangka Raya masif cegah DBD

28 August 2023 15:48 Wib
Terpopuler

Alfian Mawardi ingin ikuti jejak orang tuanya membangun Kapuas

Kabar Daerah - 17 May 2024 20:18 Wib

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Pj Bupati Katingan tekankan ASN harus terus tingkatkan kapasitas

Kabar Daerah - 17 May 2024 17:39 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 16 May 2024 21:15 Wib