WhatsApp tambah fungsi kode rahasia dalam fitur 'Chat Lock'

Jumat, 1 Desember 2023 10:41 WIB

Jakarta (ANTARA) - WhatsApp, aplikasi perpesanan instan yang dikembangkan di bawah Meta Group, mengenalkan fungsi tambahan berupa kode rahasia untuk fitur "Chat Lock" yang memungkinkan pengguna mengunci obrolan dengan kode rahasia sehingga dapat melindungi privasi pengguna dengan lebih baik lagi.

Dalam keterangan persnya WhatsApp, Kamis (30/11) malam, kode rahasia itu dapat menjadi langkah tambahan perlindungan sehingga nantinya obrolan terkait menjadi lebih sulit ditemukan oleh orang lain yang memiliki akses ke ponsel Anda atau saat Anda berbagi ponsel dengan orang lain.

Baca juga: WhatsApp miliki lebih dari 500 juta pengguna di fitur 'Saluran'

Dengan kode rahasia, pengguna dapat mengatur kata sandi unik yang berbeda dari yang Anda pakai untuk membuka kunci ponsel guna memberikan lapisan privasi ekstra pada chat yang terkunci.

Pengguna nantinya memiliki opsi untuk menyembunyikan folder "Chat Lock" dari daftar chatnya sehingga hanya dapat ditemukan dengan mengetikkan kode rahasia di bilah pencarian.

Jika belum sesuai dengan kebutuhan, pengguna masih dapat memilih untuk menampilkannya dalam daftar chat. Setiap kali ada chat baru yang ingin dikunci, sekarang pengguna dapat menekan lama untuk menguncinya, alih-alih membuka pengaturan chat.

"Senang sekali melihat antusiasme komunitas kami terhadap fitur Kunci Chat, dan kami berharap fungsi kode rahasia ini akan memberikan manfaat yang lebih besar bagi mereka," demikian bunyi pernyataan resmi WhatsApp.

Fungsi kode rahasia sudah mulai diluncurkan, dalam beberapa bulan mendatang akan tersedia secara global.

Baca juga: WhatsApp hadirkan kemampuan dua akun dalam satu ponsel

Baca juga: WhatsApp hadirkan keamanan baru untuk akun bisnis, termasuk label centang

Baca juga: WhatsApp kenalkan fitur baru Flows untuk berbelanja di aplikasi

Pewarta : Livia Kristianti
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

WhatsApp bagikan tips jaga privasi chat

09 May 2024 13:57 Wib

WhatsApp dukung pengguna untuk 'pin' lebih dari satu pesan

25 March 2024 13:11 Wib

Google sebut jangan beri informasi rahasia kepada Gemini

11 February 2024 16:33 Wib

Begini cara transfer chat WhatsApp melalui kode QR

02 July 2023 8:39 Wib, 2023

Kini pengguna WhatsApp bisa sembunyikan pesan rahasia dengan 'Chat Lock'

16 May 2023 13:15 Wib, 2023
Terpopuler

APBN 2025 terbanyak di Pusat, Teras Narang sebut kepala daerah dituntut inovatif

Kabar Daerah - 14 December 2024 18:23 Wib

Disarpustaka Kapuas sambut siswa SD Islam Azza dalam kegiatan literasi

Kabar Daerah - 17 December 2024 10:52 Wib

Waket DPRD Bartim jadi dewan pakar Pemuda Katolik Pusat

Kabar Daerah - 14 jam lalu

DPUPR Perkim: Proyek peningkatan jalan lingkar timur berlanjut 2025

Kabar Daerah - 15 December 2024 6:52 Wib

DPRD Palangka Raya sepakat bahas raperda Penyelenggaraan Ketenagakerjaan

Kabar Daerah - 17 December 2024 11:56 Wib