Pangkalan Bun (ANTARA) - Dinas Perhubungan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Kalimantan Tengah, mendorong seluruh elemen masyarakat di wilayah setempat, agar bersama-sana mengajarkan pentingnya kesadaran dan keselamatan diri dalam berlalu lintas kepada anak-anak sejak usia dini.

Apalagi sekarang ini sering ditemukan bahkan semakin marak anak-anak di bawah umur menggunakan sepeda listrik bahkan sepeda motor di jalan raya, kata Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kobar Nur Soleh di Pangkalan Bun, Senin.

"Jadi, kondisi ini menjadi perhatian dan kewaspadaan kita semua, karena dapat membahayakan bagi anak-anak bahkan pengguna jalan lainnya," ucapnya.

Dikatakan, salah satu upaya yang dilakukan oleh Dishub Kobar dalam menindaklanjuti hal tersebut yaitu, pihaknya belum lama ini melakukan kegiatan sosialisasi ke beberapa sekolah dasar yang ada di Kabupaten Kobar. Dalam sosialisasi itu, Dishub menyampaikan beberapa materi tentang rambu-rambu lalu lintas, metode yang perlu diperhatikan saat menyeberang jalan, serta aspek-aspek yang perlu diperhatikan dan dipatuhi dalam berlalu lintas. 

"Tidak hanya materi tentang rambu rambu lalu lintas pada kegiatan sosialisasi tersebut pihaknya juga memberikan kuis-kuis untuk menguji pengetahuan siswa-siswi," kata dia.

Soleh mengatakan, Dishub Kobar juga menghimbau kepada para siswa-siswi agar tidak menggunakan/mengendarai sepeda listrik maupun sepeda motor karena masih di bawah umur.

Baca juga: Kelancaran transportasi udara dorong peningkatan perekonomian Kobar

"Perlu menjadi perhatian kita semua baik orang tua dan guru-guru supaya anak-anak kita tidak sembarangan menggunakan atau mengendarai sepeda motor," ujarnya.

Kabid di Dishub Kobar itu pun berharap melalui upaya sosialisasi kepada siswa dan siswi sekolah dasar, dapat memberikan edukasi serta menumbuhkan kesadaran anak-anak sejak dini. 

"Sosialisasi ini juga harapannya dapat menjadi pemahaman dasar pentingnya mematuhi rambu-rambu lalu lintas dan aturan lalu lintas," demikian Nur Soleh.

Baca juga: Pendaratan perdana Batik Air di Pangkalan Bun angkut 150 penumpang

Baca juga: Penjabat Bupati Kobar pantau penghitungan suara pastikan situasi tetap kondusif

Baca juga: Pj Bupati Kobar: Kuatkan koordinasi dan matangkan persiapan hadapi Pemilu 2024

Pewarta : Safitri RA
Uploader : Admin 3
Copyright © ANTARA 2024