Palangka Raya (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng)  meraih juara umum pada gelaran Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 dan Jambore Nasional Kader PKK 2024 yang digelar di Taman Balekambang Solo.
 
"Menyandang juara umum bukan suatu prestasi yang serta merta dapat diraih, tapi merupakan sebuah upaya melalui proses yang dilandasi komitmen dan niat bagaimana memberdayakan organisasi PKK ini dapat bermanfaat bagi masyarakat," tegas Ketua TP PKK Kalteng Ivo Sugianto Sabran dalam keterangan yang diterima di Palangka Raya, Jumat.
 
Ia mengaku bangga dan haru atas capaian tersebut. Menurutnya, fokus PKK selaku mitra pemerintah adalah berkontribusi terhadap pemecahan masalah yang menjadi isu-isu strategis nasional, seperti stunting dan inflasi, serta tak kalah penting adalah pemberdayaan dan kesejahteraan keluarga.
 
"Melahirkan generasi unggul dari keluarga berkualitas merupakan tantangan saat ini dan ke depan," ucapnya.
 
Dia mengatakan hanya dengan generasi unggul maka akan mampu menjawab tantangan dan meraih peluang pada era kompetitif saat ini. "PKK dan jajaran hingga ke tingkat terbawah senantiasa fokus dalam upaya tersebut," ucap Ivo.

Baca juga: Gubernur Kalteng gelar pertemuan akbar untuk tangani bencana hingga stunting
 
Adapun dalam rangkaian Puncak Peringatan HKG PKK ke-52 dan Jambore Nasional Kader PKK 2024, Pemprov Kalteng meraih juara untuk beberapa lomba yakni Juara I Lomba Defile Parade Nusantara dan Juara I Lomba Cerdas Cermat. Selain itu meraih penghargaan untuk Kategori Pilot Project Gelari Pelangi.

Penghargaan tersebut diterima oleh Kepala DP3APPKB Linae Victoria Aden serta Ketua II Bidang Pendidikan dan Peningkatan Ekonomi Keluarga Endang Sri Estimurti.
 
Dengan sederet capaian tersebut Kalteng dinobatkan sebagai Juara Umum Puncak pada Peringatan HKG PKK Ke-52 dan Jambore Nasional Kader PKK 2024.
 
Pada acara tersebut Ketua Umum TP PKK Pusat Tri Suswati Tito Karnavian menyerahkan hadiah uang pembinaan Rp10 juta dan trofi kepada Ketua IV Bidang Kesehatan Keluarga dan Lingkungan Tim Penggerak PKK Kalteng Anitha Nuryakin.
 
Di sisi lain Kalteng juga menerima penghargaan untuk Kategori Wanita yang Berjasa di Bidang Sosial Budaya. Dalam acara puncak ini, penghargaan diterima Widya Kumala Wati dan diserahkan langsung oleh Ibu Negara Iriana Joko Widodo.
 
Selain itu Pemprov Kalteng juga meraih juara dalam Peringatan HUT ke-44 Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) di Solo. Pada ajang tersebut Kabupaten Barito Timur (Bartim) menjadi wakil Kalteng yang meraih juara 2 lomba Parade Mobil Hias Kriya dan Budaya Dekranas 2024.
 
Baca juga: Kadiskominfosantik yakini TVRI senantiasa tumbuh dan berkembang dukung pembangunan di Kalteng

Baca juga: Wagub Kalteng: Pembangunan Kantor Kejati dukungan terhadap peningkatan kinerja

Baca juga: Berlangsung lima hari, omzet penjualan di Kalteng Expo 2024 capai miliaran rupiah

Pewarta : Muhammad Arif Hidayat
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024