Ini tantangan Isuzu dalam membawa kendaraan komersial elektrik ke tanah air

Rabu, 22 Mei 2024 17:32 WIB

Jakarta (ANTARA) - Deputy Division Head of Business Strategy PT. Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), Rian Erlangga mengatakan bahwa peluang masuknya kendaraan elektrik di segmen komersial masih agak terlalu sulit dikarenakan segmen penggunaan yang beragam.

“Tantangannya adalah segmennya bisa beragam,” kata Rian Erlangga pada saat kegiatan Isuzu Camping 2024 di Cigombong, Bogor, Jawa Barat, Selasa (21/5).

Oleh karena itu, pihaknya terus mempelajari keinginan mendasar dari para konsumennya dalam memutuskan untuk beralih ke kendaraan ramah lingkungan. Sehingga, pihaknya dapat benar-benar, membawa kendaraan yang memang dibutuhkan oleh setiap konsumen.

Baca juga: Isuzu akan pamerkan Elf elektrik di GIIAS 2024

Mengacu pada pengalamannya, Rian menjabarkan bahwa para konsumen yang menggunakan kendaraan komersial dari Isuzu digunakan untuk keperluan yang sangat beragam. Sehingga, penting untuk PT IAMI untuk memutuskan dalam membawa kendaraan elektrik.

“Kalau berbicara Elf saja, ada segmen yang pakai dump ada yang pakai boks dan itu beda orang. Pertama kita harus tahu benar kendaraan listrik ini akan dipakai untuk apa, karena kadang kita tidak bisa monitor,” ucap dia.

“Jadi, tentu kita pingin tau nanti kendaraan yang fit yang bisa mengakomodir semua itu apa, selain masalah di area infrastruktur,” tambah dia.

Baca juga: Astra Isuzu hadirkan bengkel dan pos siaga mudik hingga 14 April

Dia melanjutkan bahwa kendaraan yang cocok untuk menggunakan kendaraan elektrik di antaranya adalah kendaraan yang bakal dijadikan sebagai shuttle yang memang memiliki perjalanan yang jelas dengan kebutuhan yang jelas.

So far sih kita masih untuk shuttle. Jadi shuttle itu jelas sehingga ketahuan bawanya apa, titik di sini, charging harus di sini. Itu yang menurut kami paling potensial,” tutur dia.

Oleh karena itu, pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 yang bakal berlangsung pada 18 sampai 28 Juli di Indonesia Convention Exhibition, BSD City, Tangerang, Banten Isuzu akan memperkenalkan kendaraan elektrik berbasis Elf.

Baca juga: Ini penyebab Isuzu hentikan penjualan untuk D-MAX 1.9 liter

Baca juga: Deretan mobil baru yang diprediksi mengaspal pada 2022

Baca juga: Deretan mobil yang 'tutup usia' sepanjang 2021


Pewarta : Chairul Rohman
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Polisi sita mobil milik bos rental yang tewas di Pati

20 June 2024 12:12 Wib

Para pejabat Kementan disebut kumpulkan uang Rp450 juta untuk beli mobil anak SYL

19 June 2024 17:36 Wib

Stellantis tarik kembali 1,16 juta kendaraan, ini penyebabnya

19 June 2024 14:06 Wib

Ini alasan Toyota Yaris Cross unggul soal kenyamanan

14 June 2024 14:30 Wib

Chery resmi merilis mobil baru Tiggo 5X, harga di bawah Rp300 juta

14 June 2024 14:24 Wib
Terpopuler

Mantan Kepala Dispora Kalteng ingin majukan Palangka Raya melalui Pilwakot 2024

Kabar Daerah - 14 June 2024 19:20 Wib

Benarkah konsumsi pepaya bisa bantu turunkan kolesterol?

Lifestyle - 20 June 2024 12:31 Wib

Wisatawan ramai kunjung Wisata Hutan Nyaru Menteng Palangka Raya

Kabar Daerah - 18 June 2024 19:56 Wib

Ini rekomendasi vila di Bali untuk liburan keluarga

Lifestyle - 16 June 2024 10:23 Wib

John Legend bagikan rahasia kesuksesan sebagai penulis lagu

Lifestyle - 20 June 2024 12:35 Wib