Konsumsi sayur dan buah bantu capai durasi tidur yang optimal

Rabu, 29 Mei 2024 17:10 WIB

Jakarta (ANTARA) - Sebuah penelitian yang dilakukan di Finlandia baru-baru ini mengungkapkan mengonsumsi lebih banyak sayur dan buah bisa membantu seseorang mencapai durasi tidur yang optimal.

Laman Medical Daily, Selasa (28/5), menulis penelitian yang dipublikasikan di jurnal Frontiers in Nutrition itu mengumpulkan data dari 5.043 orang yang menjadi partisipan National FinHealth 2017 Study di Finlandia. Peneliti membagi tiga kategori pola tidur yaitu tidur pendek kurang dari 7 jam per hari sebanyak 21 persen, tidur normal 7-9 jam per hari sebanyak 76,1 persen dan tidur panjang dengan lebih dari 9 jam sebanyak 2,9 persen.

Para peneliti menemukan bahwa orang yang tidur normal menunjukkan asupan buah dan sayuran yang lebih tinggi pada semua subkelompok buah dan sayuran dibandingkan dengan orang yang tidur pendek dan panjang.

Baca juga: Tips kelola stres lewat kualitas tidur lebih baik

“Intervensi yang ditargetkan berfokus pada sub-kelompok buah-buahan dan sayur-sayuran yang memiliki keterkaitan yang jelas, seperti sayuran berdaun hijau dan sayuran buah-buahan dapat menyebabkan perubahan perilaku yang berdampak,” kata para peneliti menyimpulkan.

Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa penurunan asupan buah dan sayur tertentu dikaitkan dengan lama dan pendeknya durasi tidur. Para peneliti juga mencatat bahwa penyimpangan dari durasi tidur normal dikaitkan dengan penurunan konsumsi buah dan sayuran, menunjukkan perlunya mempertimbangkan pola tidur dalam intervensi pola makan.

Baca juga: Posisi tidur dapat pengaruhi kesehatan leher

Nutrisi yang baik tidak hanya menjamin kesehatan secara keseluruhan tetapi juga meningkatkan kualitas tidur. Penelitian tambahan, khususnya studi longitudinal, diperlukan untuk lebih memahami keterkaitan tersebut dan dampaknya terhadap kesehatan masyarakat, terutama di wilayah dengan struktur populasi dan pola makan yang mirip dengan Finlandia.

Baca juga: Ini waktu tidur yang ideal untuk menjaga kesehatan

Baca juga: Manfaat tidur singkat selama ikuti arus mudik

Baca juga: Bantu kurangi risiko insomnia dengan olahraga secara rutin

Pewarta : Fitra Ashari
Uploader : Admin Kalteng
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

DPRD Seruyan setujui enam buah raperda menjadi perda

24 June 2024 15:53 Wib

Berikut tujuh manfaat buah leci untuk kesehatan

29 May 2024 9:31 Wib

Anak buah Osea Boma bunuh Danramil Aradide

11 May 2024 14:30 Wib

Syahrul Yasin Limpo bebankan kebutuhan di luar negeri Rp800 juta ke anak buah

08 May 2024 17:46 Wib

Pemkab Kobar dukung tindakan tegas terhadap pencuri buah sawit

06 May 2024 17:24 Wib

Polda Kalteng tangkap 13 orang terkait penjarahan buah sawit di Kobar

03 May 2024 18:55 Wib

Polisi amankan 18 orang tersangka pencuri buah sawit di Kobar

01 May 2024 16:07 Wib

7 Fraksi Pendukung DPRD Kapuas setujui tiga buah raperda

25 March 2024 14:20 Wib
Terpopuler

Warga Muara Teweh ini kagum layanan JKN ringankan biaya persalinan

Kabar Daerah - 25 June 2024 7:22 Wib

Gunung Mas kirim 225 orang ikut Pesparawi XVII Kalteng

Kabar Daerah - 23 June 2024 15:07 Wib

Jay ENHYPEN batasi penampilannya karena sakit lutut

Lifestyle - 27 June 2024 18:10 Wib

Presiden Jokowi ajak menteri blusukan di Pasar Pata Katingan

Kabar Daerah - 26 June 2024 16:29 Wib

KPU Katingan: 469 Pantarlih mulai lakukan coklit data pemilih pilkada

Kabar Daerah - 25 June 2024 7:34 Wib