Palangka Raya (ANTARA) -
Ketua Komisi A DPRD Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah Subandi mengatakan sebanyak 54 orang petugas pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) siap mengibarkan bendera merah putih pada upacara 17 Agustus 2024.
 
"Jadi kami tadi melakukan kunjungan kerja ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Palangka Raya, mereka memastikan petugas kita sudah siap," katanya di Palangka Raya, Selasa.
 
Dirinya menjelaskan, sebanyak 54 petugas tersebut merupakan para pelajar terbaik yang ada di Palangka Raya dan telah melewati berbagai macam proses seleksi untuk menjadi petugas pengibar bendera.
 
Hal tersebut terbukti dengan adanya salah satu siswi di SMAN 2 Palangka Raya yang diutus menjadi petugas pengibar bendera tingkat nasional.
 
"Ini menjadi kebanggaan tersendiri, karena pelajar asal Kota Palangka Raya dalam dua tahun berturut-turut ini berhasil menjadi petugas pengibar bendera di tingkat nasional," ucapnya.

Baca juga: Presiden Jokowi ke Kalteng untuk tinjau pasar hingga RSUD
 
Untuk itu Subandi meminta kepada Badan Kesbangpol Kota Palangka Raya agar dapat benar-benar mempersiapkan para petugas pengibar bendera semaksimal mungkin.
 
Hal tersebut dilakukan agar dalam pelaksanaannya nanti tidak ada kesalahan-kesalahan berarti yang dilakukan oleh para petugas pengibar bendera.
 
"Karena memang upacara ini akan menjadi momen yang sangat sakral bagi Kota Palangka Raya, khususnya bangsa ini dalam memperingatkan hari kemerdekaan," ujarnya.
 
Politisi partai Golkar ini juga meminta kepada para petugas pengibar bendera yang terpilih, agar dapat benar-benar menjaga kesehatan di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu ini.
 
Hal tersebut dilakukan agar tidak ada petugas yang sakit sebelum melakukan tugas mengibarkan bendera merah putih pada 17 Agustus 2024 mendatang.
 
"Karena menjadi pasukan pengibar bendera ini harus memiliki stamina yang kuat, jangan sampai ada yang sakit. Konsumsi vitamin untuk tubuh tetap bugar," demikian Subandi.

Baca juga: 125 anak ikut sunatan massal Pemkot Palangka Raya

Baca juga: Pj Wali Kota Palangka Raya: Saya birokrat sejati dan berjanji sukseskan pilkada

Baca juga: 125 anak ikut sunatan massal Pemkot Palangka Raya

Pewarta : Rajib Rizali
Editor : Muhammad Arif Hidayat
Copyright © ANTARA 2024