Kuala Kurun (ANTARA) - Penjabat Bupati Gunung Mas, Kalimantan Tengah, Herson B Aden berharap peringatan Hari Bhayangkara ke-78 menjadi momentum bagi Polri untuk meningkatkan kinerja yang selama ini dinilai sudah bagus.

“Saya nilai selama ini kinerja Polri sudah bagus, jadi tinggal ditingkatkan lagi,” ucapnya saat memberi keterangan kepada awak media, usai upacara Hari Bhayangkara ke-78 di Kuala Kurun, Senin.

Secara khusus dia menilai kinerja Polres Gumas sudah bagus, termasuk dalam hal memberi pelayanan kepada masyarakat. Kinerja yang sudah bagus itu hendaknya dapat dipertahankan bahkan ditingkatkan.

Dia berharap Hari Bhayangkara ke-78 akan memacu Polri untuk meningkatkan kinerja, lebih profesional dan lebih presisi, sehingga kehadiran Polri semakin dirasakan di tengah masyarakat dan semakin dicintai masyarakat.

“Selamat Hari Bhayangkara ke-78. Semoga Polri makin dicintai masyarakat, lebih profesional, lebih presisi, untuk kemajuan bangsa yang kita cintai menuju Indonesia Emas,” kata Herson.

Baca juga: Perpanjangan masa jabatan diharap perkuat dedikasi kades dan BPD se-Gumas

Sementara itu, Kapolres Gumas AKBP Theodorus Priyo Santosa mengatakan, upacara Hari Bhayangkara ke-78 mengusung tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas".

Pria yang akrab disapa Theo itu menegaskan, pihaknya berkomitmen untuk mendukung percepatan transformasi ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di kabupaten bermoto ‘Habangkalan Penyang Karuhei Tatau’.

“Hal itu sejalan dengan visi pemerintah untuk mewujudkan Indonesia Emas,” kata mantan Kasubdit 4 Ditreskrimsus Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) itu.

Hari Bhayangkara ke-78 kali ini juga diwarnai dengan tari manasai oleh peserta upacara, disusul dengan acara syukuran.

Sebelumnya, Polres Gumas juga telah melakukan berbagai kegiatan seperti tanam ratusan bibit pohon dukung ketahanan pangan, anjangsana mengunjungi orang sakit, penyerahan bantuan sarana air bersih di Desa Tumbang Hakau Kecamatan Kurun, dan lainnya.

Baca juga: Legislator dorong Pemkab Gumas terus berinovasi dukung GNNT

Baca juga: Legislator dukung gerakan tanam pohon perkuat ketahanan pangan di Gumas

Baca juga: Penjabat Bupati Gunung Mas minta kades bantu kelancaran coklit


Pewarta : Chandra
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2025