Kuala Kurun (ANTARA) - Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Gunung Mas, Kalimantan Tengah, Binartha mengajak masyarakat untuk mengikuti lomba lari kategori 5K, yang akan diselenggarakan oleh Karang Taruna kabupaten setempat pada 9 Agustus 2024.

“Karang Taruna Gumas akan mengadakan lomba lari 5K, dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Saya mengajak masyarakat untuk mengikuti lomba tersebut,” ucapnya saat dihubungi dari Kuala Kurun, Kamis.

Politisi Partai Golkar ini menyebut, masyarakat yang dimaksud di sini tidak hanya sebatas masyarakat dari kabupaten bermoto ‘Habangkalan Penyang Karuhei Tatau’, namun juga dari kabupaten atau kota lain.

Sebab, tutur dia, rute lomba di Gumas memiliki daya tarik tersendiri bagi pecinta olahraga lari. Rute yang akan melewati sejumlah ruas jalan di Kota Kuala Kurun tentu akan sangat menantang bagi peserta lomba nantinya.

Lebih lanjut, pria kelahiran Kelurahan Tumbang Talaken Kecamatan Manuhing itu menyambut baik pelaksanaan lomba lari 5K, mengingat kegiatan positif seperti ini akan membawa banyak manfaat.

Baca juga: Tiwah massal Tangki Dahuyan turut menunjang pariwisata Gumas

“Kegiatan seperti ini menjadi wadah bagi masyarakat untuk menyalurkan minat dan bakat mereka. Selain itu dampak dari sisi ekonomi pasti juga akan dirasakan oleh pelaku UMKM kita, di samping berbagai dampak positif lainnya,” kata Binartha.

Sementara itu, Ketua Karang Taruna Gumas Isnaini menyampaikan bahwa akan ada dua kategori pada pelaksanaan lomba lari 5K, yakni kategori umum dan pelajar. Untuk kategori pelajar dikhususkan bagi pelajar asal kabupaten setempat, sedangkan kategori umum bisa dari mana saja.

Panitia, sambung dia, menyiapkan hadiah yang totalnya mencapai puluhan juta rupiah bagi para pemenang lomba. Selain itu ada juga piala dan piagam penghargaan.

“Pendaftaran tidak dipungut biaya alias gratis. Bagi masyarakat yang ingin mendaftar bisa menghubungi nomor 0852 5293 4331 atau 0822 9751 1950,” demikian Isnaini.

Baca juga: Pemkab Gumas berharap program Pesiar BPJS Kesehatan tingkatkan keaktifan peserta

Baca juga: NasDem-Hanura DPRD Gumas ingin nilai bantuan keuangan parpol dinaikkan

Baca juga: FGKB DPRD Gumas dorong kenaikan nominal bantuan bedah rumah


Pewarta : Chandra
Uploader : Admin 2
Copyright © ANTARA 2024