Kuala Pembuang (ANTARA) -
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah (Kalteng) terus mendorong pemerintah daerah untuk memenuhi kebutuhan sumber daya manusia (SDM) kesehatan hingga pelosok, antara lain dengan mengutamakan rekrutmen tenaga medis dari desa setempat.
 
Ketua DPRD Seruyan, Zuli Eko Prasetyo di Kuala Pembuang mengatakan, pihaknya terus mendorong pemerintah daerah untuk memenuhi kebutuhan tenaga medis hingga pelosok desa,sebagai upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan warga Seruyan.
 
Salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah memberikan kesempaten kepada warga desa yang memenuhi syarat untuk direkrut dan bertugas menjadi tenaga medis di daerah masing-masing.
 
Bukan hanya tenaga medis, DPRD kini juga terus mendorong pemerintah daerah, untuk memenuhi infrastruktur kesehatan, baik itu pembangunan puskesmas, pustu, hingga sarana kesehatan sampai pelosok.
 
Berbagai program kesehatan seperti pelayanan BPJS kesehatan gratis, diharpakan juga terus ditingkatkan, sehingga masyarakat bisa berobat tanpa rasa khawatir akan mengeluarkan biaya besar.
 
Sejak beberapa tahun terakhir, sebanyak 99 persen lebih masyaralat di Kabupaten Seruyan telah memiliki kartu jaminan kesehatan secara gratis melalui program Jaminan Kesehatan Nasional Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS).
 
Prosentase pemegang karta JKN-KIS tersebut, membuat Kabupaten Seruyan, telah memegang predikit Unoversal Health Coverage atau UHC.
 
Melalui program tersebut, sebagian besar keanggotaan masyarakat, dibayarkan oleh pemerintah melalui APBD untuk kelas III.

Pewarta : Faisal/Arif Hidayat
Editor : Muhammad Arif Hidayat
Copyright © ANTARA 2025

Terkait
Terpopuler