Kuala Kapuas (ANTARA) - Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispursip) Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah Muliadie melakukan kunjungan kerja ke Dinas Kearsipan dan Perpustakaan (Disarpustaka) Kabupaten Kapuas.
“Kunjungan ini bertujuan untuk mempererat kerja sama serta berbagi pengalaman dalam pengelolaan perpustakaan dan kearsipan daerah,” kata Muliadie usai kunjungan di Kuala Kapuas, Rabu.
Dalam kunjungannya, Muliadie menyampaikan kekaguman terhadap berbagai program dan inovasi yang telah dilakukan Disarpustaka Kapuas, khususnya dalam meningkatkan minat baca masyarakat serta pengelolaan arsip daerah yang patut dijadikan contoh.
“Kami sangat mengapresiasi program inovatif yang telah diterapkan di sini. Berbagai kegiatan yang dilakukan tidak hanya meningkatkan literasi masyarakat, tetapi juga memastikan kearsipan daerah terkelola dengan baik dan modern,” jelasnya.
Baca juga: Disdik Kapuas minta korwil tingkatkan pengawasan, ciptakan lingkungan belajar kondusif
Beberapa inovasi yang menjadi perhatian dalam kunjungan ini antara lain layanan perpustakaan keliling yang menjangkau daerah terpencil, program digitalisasi arsip, serta kegiatan literasi melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk pelajar dan komunitas baca.
Selain itu, tambahnya, Disarpustaka Kapuas juga telah menerapkan sistem manajemen arsip berbasis teknologi yang memudahkan pencarian dan penyimpanan data.
Sementara itu, Kepala Disarpustaka Kapuas Suwarno Muriyat menyambut baik kunjungan ini, serta berharap kerja sama antar kabupaten dalam bidang perpustakaan dan kearsipan dapat semakin ditingkatkan.
“Kami siap berbagi pengalaman dan bersinergi dalam upaya meningkatkan pelayanan perpustakaan dan kearsipan. Dengan kerja sama ini, diharap masyarakat dapat lebih merasakan manfaat dari keberadaan perpustakaan dan arsip yang dikelola dengan baik,” terangnya.
Melalui kunjungan ini, diharap ada pertukaran wawasan dan ide antara kedua kabupaten, sehingga inovasi yang telah berhasil diimplementasikan dapat dikembangkan lebih luas demi kemajuan literasi serta pengelolaan arsip daerah.
“Kami akan terus melengkapi berbagai fasilitas yang betul-betul tupoksi dari Disarpustaka Kapuas. Karena kami menyakini dengan sarana prasarana yang semakin lengkap, maka layanan maupun kehadiran pemerintah membantu masyarakat mencerdaskan melalui budaya literasi akan semakin meningkat,” demikian Suwarno.
Baca juga: Legislator Kalteng dorong Distan Kapuas kembangkan padi lokal
Baca juga: Masyarakat Kapuas turut rasakan manfaat Program Atensi Kemensos
Baca juga: Dinkes Kapuas beri pembinaan kesehatan dan kebugaran bagi JCH