Palangka Raya (ANTARA) - Deklarasi bakal pasangan bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah, Abdul Razak dan Sri Suwanto yang dilaksanakan di salah satu hotel di Kota Palangka Raya, dibanjiri dukungan dari kader partai pengusung, pendukung serta simpatisan.
Ribuan pendukung memenuhi ruang aula hingga ke luar aula hotel tersebut, untuk mendukung pasangan bakal calon dengan jargon "ASRI".
"Saya merasa bersyukur bisa mendeklarasikan bacalon gubernur ASRI. Ini momen yang sangat berharga bagi saya serta terima kasih untuk kawan-kawan yang sudah mendukung," kata Ketua DPD Partai Golkar Ruslan AS di Palangka Raya, Rabu.
Dia menjelaskan, pihaknya bersama tim dalam dua pekan terakhir telah melewati berbagai lika liku untuk bisa mencalonkan pasangan bakal calon Abdul Razak-Sri Suwanto.
Namun atas kerja sama antar seluruh pendukung, baik itu partai pengusung dan pengusung serta simpatisan, akhirnya pasangan bakal calon 'ASRI' dapat dideklarasikan.
"Tapi atas dukungan semua pihak, akhirnya mendukung Abdul Razak dan Sri Suwanto dalam kontestasi pemilihan kepala daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah," ucapnya.
Baca juga: Ganti pasangan, Nadalsayah-SHD maju di Pilkada Kalteng 2024
Untuk itu Ruslan berpesan kepada pasangan Abdul Razak dan Sri Suwanto agar dapat menjadi pemimpin yang amanah di Kalimantan Tengah jika terpilih nanti. Dia juga menekankan agar dapat mengutamakan kepentingan masyarakat daripada kepentingan pribadi.
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para partai pendukung yang selama ini bersama berjuang," ujarnya.
Sementara itu, bakal calon Gubernur Kalimantan Tengah, Abdul Razak menegaskan siap berjuang untuk dapat memenangkan pemilihan gubernur dan wakil gubernur.
Dirinya bersama Sri Suwanto siap mewujudkan Kalimantan Tengah yang aman, maju, adil, nasionalis, agamis dan harmonis, atau yang disingkat Kalteng AMANAH.
"Dengan disaksikan seluruh saksi yang hadir, saya bersama Sri Suwanto mendeklarasikan diri untuk maju di pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalteng," demikian Abdul Razak.
Baca juga: Razak-Sri pendaftar pertama ke KPU di Pilkada Kalteng
Ribuan pendukung memenuhi ruang aula hingga ke luar aula hotel tersebut, untuk mendukung pasangan bakal calon dengan jargon "ASRI".
"Saya merasa bersyukur bisa mendeklarasikan bacalon gubernur ASRI. Ini momen yang sangat berharga bagi saya serta terima kasih untuk kawan-kawan yang sudah mendukung," kata Ketua DPD Partai Golkar Ruslan AS di Palangka Raya, Rabu.
Dia menjelaskan, pihaknya bersama tim dalam dua pekan terakhir telah melewati berbagai lika liku untuk bisa mencalonkan pasangan bakal calon Abdul Razak-Sri Suwanto.
Namun atas kerja sama antar seluruh pendukung, baik itu partai pengusung dan pengusung serta simpatisan, akhirnya pasangan bakal calon 'ASRI' dapat dideklarasikan.
"Tapi atas dukungan semua pihak, akhirnya mendukung Abdul Razak dan Sri Suwanto dalam kontestasi pemilihan kepala daerah Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Tengah," ucapnya.
Baca juga: Ganti pasangan, Nadalsayah-SHD maju di Pilkada Kalteng 2024
Untuk itu Ruslan berpesan kepada pasangan Abdul Razak dan Sri Suwanto agar dapat menjadi pemimpin yang amanah di Kalimantan Tengah jika terpilih nanti. Dia juga menekankan agar dapat mengutamakan kepentingan masyarakat daripada kepentingan pribadi.
"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada para partai pendukung yang selama ini bersama berjuang," ujarnya.
Sementara itu, bakal calon Gubernur Kalimantan Tengah, Abdul Razak menegaskan siap berjuang untuk dapat memenangkan pemilihan gubernur dan wakil gubernur.
Dirinya bersama Sri Suwanto siap mewujudkan Kalimantan Tengah yang aman, maju, adil, nasionalis, agamis dan harmonis, atau yang disingkat Kalteng AMANAH.
"Dengan disaksikan seluruh saksi yang hadir, saya bersama Sri Suwanto mendeklarasikan diri untuk maju di pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalteng," demikian Abdul Razak.
Baca juga: Razak-Sri pendaftar pertama ke KPU di Pilkada Kalteng