Palangka Raya (ANTARA) - Ajang Got Talent Big Bang Yamaha Fazzio Youth Festival 2024 sukses memikat perhatian masyarakat dengan penampilan luar biasa dari para peserta berbakat.
Acara ini digelar di GOR Hasanudin, Banjarmasin, (19/12), dan menampilkan berbagai pertunjukan seni yang mengesankan, mulai dari tari tradisional hingga atraksi modern.
Peserta yang berasal dari berbagai sekolah tingkat SMA/SMK di Kalimantan Selatan saling berkompetisi menunjukkan kemampuan terbaik mereka.
Salah satu penampilan yang paling mencuri perhatian datang dari grup tari SMAN 3 Banjarmasin yang membawakan tarian khas Dayak. Koreografi mereka menggambarkan epos peperangan dengan gerakan energik yang berhasil memukau penonton.
“Jujur, rasanya senang bisa berkompetisi di Yamaha Fazzio. Ini pengalaman baru dan luar biasa. Kami merasa bangga bisa membawa budaya lokal ke panggung besar seperti ini,” kata Alika, anggota grup tari SMAN 3 Banjarmasin.
Baca juga: Usai diluncurkan, Aerox Alpha bisa order online
Selain itu, peserta dari SMAN 1 Banjarmasin juga tidak kalah menarik perhatian. Mereka tampil dengan tarian modern penuh gaya yang memadukan gerakan dinamis dengan iringan musik energik. Penampilan mereka mendapat sorakan meriah dari para penonton yang memenuhi arena.
“Kami berharap Yamaha Fazzio Youth Festival ini terus diadakan setiap tahun. Tidak hanya festival seni, tapi juga turnamen dan games (permainan) seru dengan hadiah menarik. Kalau bisa, hadiahnya motor Yamaha supaya lebih banyak peserta yang ikut,” ujar salah satu anggota The One Crew dari SMAN 1 Banjarmasin.
Sorakan dan tepuk tangan penonton menciptakan suasana yang semakin meriah sepanjang acara berlangsung. Ajang ini tidak hanya menjadi panggung bagi kreativitas dan bakat generasi muda, tetapi juga memperkenalkan kekayaan budaya lokal serta potensi seni di Kalimantan Selatan.
Pengumuman pemenang Got Talent dijadwalkan pada malam puncak acara, Sabtu (21/12). Acara ini akan dimeriahkan penampilan bintang tamu nasional, Dere, yang siap memberikan hiburan istimewa untuk semua penonton Big Bang Yamaha Fazzio Youth Festival 2024.
Baca juga: Tim Basket SMKN 5 Banjarmasin penuh optimisme dalam Big Bang Yamaha
Baca juga: Big Bang Yamaha Fazzio Youth Festival Banjarmasin dukung pengembangan bakat siswa
Baca juga: Ramai diikuti generasi muda, PT STSJ Yamaha sukses gelar Rolling City Classy Class