Konser itu akan menjadi konser pertama yang digelar tatap muka pertama kalinya setelah dua tahun BTS belum mengadakan konser langsung kembali akibat COVID-19.
"Mengadakan konser langsung di tengah COVID-19 memang tidak mudah. Namun setelah melihat peluang untuk melakukannya, kami pastikan bisa melakukan konser di Amerika Serikat srtelah mengikuti regulasi nasional maupun wilayah dengan berbagai pertimbangan," kata Big Hit Music di Weverse BTS seperti dikutip dari Soompi, Selasa.
Konser terakhir BTS bertajuk "2019 BTS WORLD TOUR LOVE YOURSELF: SPEAK YOURSELF THE FINAL" terselenggara di Seoul tentu kabar konser langsung di Amerika Serikat itu disambur riuh oleh para penggemar BTS.
Baca juga: 'Butter' milik BTS mendapat sertifikat 'double platinum'
Nantinya konser itu akan diadakan di SoFi Stadium di tanggal 27 dan 28 November 2021 serta 1 dan 2 Desember 2021.
Meski demikian, sebelum konser tatap langsung BTS tetap akan menghelat konser daring mereka “BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE” yang bisa dinikmati para penggemar global pada 24 Oktober mendatang.
Informasi terkait pemesanan tiket untuk onser tersebut dapat diperiksa di aplikadi WeVerse.
Pihak agensi pun menyampaikan akan berupaya optimal untuk mulai melihat peluang konser langsung bagi seluruh penggemar BTS secara global sambil terus memantau kondisi COVID-19 di berbagai negara.
Baca juga: Perjumpaan hangat BTS dan Coldplay jelang peluncuran 'My Universe'
Baca juga: BTS berkunjung Museum Seni Metropolitan New York usai pidato di PBB
Baca juga: Jimin BTS berikan sumbangan untuk vaksin polio