Presiden Barcelona Joan Laporta positif COVID-19

id Presiden Barcelona , Joan Laporta ,Presiden Barcelona Joan Laporta positif COVID-19

Presiden Barcelona Joan Laporta positif COVID-19

Presiden Barcelona Joan Laporta saat menghadiri jumpa pers perkenalan Luuk de Jong di Stadion Camp Nou, Barcelona, Spanyol, Kamis (9/9/2021). (ANTARA/REUTERS/Albert Gea)

Jakarta (ANTARA) - Presiden Barcelona Joan Laporta dinyatakan positif terpapar COVID-19, kata klub Spanyol tersebut pada situs resmi mereka pada Rabu.

Dengan demikian, Laporta masuk dalam daftar panjang orang yang terpapar COVID-19 di Barcelona, dengan sebagian besar dari pemain tim utama.

Baca juga: Resmi ke Barca, Ferran Torres ingin berikan dampak positif

Laporta pernah kontak langsung dengan orang yang positif COVID-19 sebelum menjalani tes antigen. Hasil awalnya negatif sebelum dinyatakan positif di pemeriksaan kedua.

Dia dipastikan menjalani proses karantina dan tidak ikut menyaksikan timnya saat bertandang ke Linares untuk pertandingan Copa del Rey pada Kamis (06/1) atau Granada pada Minggu (09/1).

Baca juga: Alvaro Morata dikabarkan akan bergabung ke Barcelona

Baca juga: Barcelona belum menyerah ingin datangkan Matthijs De Ligt dari Juventus


Laporta dilaporkan tidak menunjukkan gejala, tetapi diperkirakan tertular COVID-19 dari Ferran Torres saat memperkenalkan sang pemain secara resmi pada Selasa (04/1).

Ferran Torres dan Pedri adalah dua pemain Barcelona terbaru yang positif COVID-19.

Baca juga: Ini tiga pemain Barcelona dinyatakan positif COVID-19

Baca juga: Barcelona rampungkan transfer Torres dari City

Baca juga: Arsenal tertarik bek sayap Barcelona Sergino Dest