Jangan meniru gaya Barcelona, kata Capello

Sabtu, 19 Januari 2013 13:40 WIB

London (ANTARA News) - Mantan manajer timnas Inggris Fabio Capello mengakui bahwa Barcelona kini relatif menjadi anutan banyak klub di dunia sekarang ini.

Penampilan Barca seakan menjadi magnet bagi seluruh punggawa bola sejagat.

Barcelona telah menangguk banyak perhatian publik karena klub asal Spanyol itu tampil memesona dengan mengembangkan sepak bola "tiki-taka".

Dalam sebuah forum pertemuan antara para manajer sepak bola yang digelar atas prakarsa Asosiasi Sepak Bola Inggris, hadir antara lain Capello, Neil Lennon dan Michael Laudrup.

Capello mengakui bahwa evolusi telah menerpa laga sepak bola dengan dukungan perkembangan teknologi, sebagaimana dikutip dari laman Marca.

"Sekarang ini taktik Barcelona banyak diikuti oleh banyak klub di dunia. Akan tetapi jangan pernah meniru gaya Barcelona, karena langkah itu keliru. Banyak klub sekarang ini mengadaptasi gaya Barcelona," katanya.

"Banyak aspek dari Barcelona yang ditiru, misalnya gaya mereka bertahan. Ketika mereka kehilangan bola, setiap orang memosisikan diri sebagai pihak yang mendapat tekanan meski tidak sampai merembet ke lini tengah. Gaya Barcelona, menurut amatan saya, relatif baru. Anda memerlukan pemain-pemain bertalenta seperti Iniesta atau Messi," kata Capello.

Dalam pertemuan itu juga dibicarakan penerapan teknologi garis gawang. Capello menyatakan, "Penerapan harus gawang merupakan langkah yang patut diacungi jempol. Kemajuan adalah kemajuan, anda tidak dapat menghalau kemajuan, meski kita harus berhati-hati."
(A024) 

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Massimiliano Allegri terancam dipecat dari Juventus

17 September 2022 7:19 Wib, 2022

Real Madrid tak Kylian Mbappe, kata Fabio Capello

07 October 2021 16:23 Wib, 2021

Capello sebut Ronaldo pemain berbakat yang banyak ulah di ruang ganti

21 May 2020 4:28 Wib, 2020

Ternyata! Juve pernah ingin pinjam Lionel Messi, kata Fabio Capello

05 October 2019 14:00 Wib, 2019

Milyarder Rusia Berikan 300 Juta Rubel Untuk Gaji Fabio Capello

23 June 2015 10:09 Wib, 2015
Terpopuler

Alfian Mawardi ingin ikuti jejak orang tuanya membangun Kapuas

Kabar Daerah - 17 May 2024 20:18 Wib

Legislator Gumas dukung 10 program pokok PKK

Kabar Daerah - 16 May 2024 13:11 Wib

Pemkab Barito Utara dapat 3.424 formasi untuk rekrutmen CPNS dan PPPK

Kabar Daerah - 15 May 2024 16:41 Wib

Pj Bupati Katingan tekankan ASN harus terus tingkatkan kapasitas

Kabar Daerah - 17 May 2024 17:39 Wib

Masyarakat Sebangau Kuala harapkan program peningkatan ekonomi

Kabar Daerah - 16 May 2024 21:15 Wib