Kisah Ikon Catur Bobby Fischer Akan Difilmkan

Sabtu, 28 September 2013 10:35 WIB

Washington (ANTARA News) - Film tentang pertarungan ikonik antara pecatur Amerika Serikat Bobby Fischer dan grandmaster Soviet Boris Spassky tahun 1972 akan mulai digarap bulan depan.

Seperti dilansir The Hollywood Reporter, pengambilan gambar film itu akan dilakukan bulan Oktober di Montreal.

Laman itu menyebut aktor "Spider-Man" Tobey Maguire akan berperan sebagai Fischer.

Sementara aktor Amerika Liev Schreiber sedang dalam negosiasi untuk membintangi film itu sebagai Spassky dan Peter Sarsgaard sedang dalam pembicaraan untuk bermain sebagai pendeta kepercayaan Fischer.

Menurut laman IMDB, film yang akan diberi judul "Pawn Sacrifice" itu akan disutradarai oleh Ed Zwick, yang telah mencetak film-film seperti epik "The Last Samurai" (2003).

Bobby Fischer menjadi grandmaster termuda dalam sejarah pada usia 15 tahun pada 1958.

Pertarungan antara Fischer dan Spassky di Reykjavik, Islandia, tahun 1972, menjadikan Fischer sebagai orang Amerika pertama yang menjadi juara dunia catur, demikian menurut Biography.com.

(Uu.H-AK)

Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Kabar duka dari ikon fesyen New York Iris Apfel

04 March 2024 12:31 Wib

Kabar duka dari ikon Hollywood '70-an Ryan O'Neal

10 December 2023 15:58 Wib

Kendall Jenner jadi ikon 'Marilyn Monroe' di Halloween

31 October 2023 13:51 Wib

Ketua DPRD minta Pemkab bangun ikon seruyan

17 October 2023 22:54 Wib

iKON bocorkan rencana konser di Indonesia

28 August 2023 8:42 Wib
Terpopuler

Dortmund menang telak atas Augsburg

Olahraga - 05 May 2024 7:28 Wib

Diduga peras investor Rp10 M, Kejati Bali OTT Bendesa Adat Berawa

Kabar Daerah - 03 May 2024 15:22 Wib

PLN UID Kalselteng gelar GM Mengajar di momen Hardiknas

Kabar Daerah - 2 jam lalu

Performa Sancho bawa Dortmund menang atas PSG di leg pertama

Olahraga - 02 May 2024 8:57 Wib

DPRD Kalteng minta hasil reses perseorangan ditindaklanjuti pemprov

Kabar Daerah - 06 May 2024 17:16 Wib