Microsoft Peringatkan Pengguna Internet Explorer

Minggu, 4 Mei 2014 15:40 WIB

Jakarta (ANTARA News) - Microsoft memperingatkan pengguna produk mereka setelah menemukan celah keamanan pada browser Internet Explorer.

Versi 6 hingga 11 rentan terhadap kelemahan ini, yang memungkinkan peretas (hacker) meniru website untuk mencuri data pribadi pengguna.

Microsoft mengatakan bahwa mereka sejauh ini baru mengetahui "serangan terbatas, terarah" dan belum merilis update terbaru.

"Setelah menyelesaikan investigasi, Microsoft akan mengambil tindakan tepat untuk melindungi pelanggan,  termasuk memberikan solusi melalui proses update keamanan bulanan, atau update keamanan out-of-cycle, tergantung kebutuhan pelanggan," kata perusahaan ini seperti dilansir laman Digital Spy.

Kelemahan itu membuat hacker dapat memperoleh akses namun hanya jika mereka bisa meyakinkan pengguna untuk mengakses "situs yang dibuat secara khusus", yang mungkin ditampilkan saat pengguna melihat-lihat email, lambiran, atau pesan instan.

Jika berhasil, penyerang dapat meng-install perangkat lunak, melihat, mengubah atau menghapus data, dan bahkan membuat akun baru dengan hak akses penuh.

Pengguna Internet Explorer pada Windows Server 2003, Windows Server 2008, Windows Server 2008 R2, Windows Server 2012 dan Windows Server 2012 R2, diperkirakan terlindung dari serangan ini.

Penerjemah: Try Reza Essra


Pewarta :
Editor : Ronny
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Lecrerc peringatkan Ferrari jika ingin juara konstruktor

30 November 2024 20:12 Wib

Pemkab Kobar peringatkan pengusaha walet penunggak pajak

23 October 2024 7:12 Wib

BMKG peringatkan potensi hujan lebat di wilayah Kalteng

03 June 2024 7:47 Wib

BMKG peringatkan potensi hujan lebat di wilayah Kalteng

13 May 2024 9:16 Wib

Penjabat Wali Kota Palangka Raya peringatkan ASN untuk netral di Pemilu 2024

17 January 2024 15:37 Wib
Terpopuler

Disarpustaka Kapuas sambut siswa SD Islam Azza dalam kegiatan literasi

Kabar Daerah - 17 December 2024 10:52 Wib

Waket DPRD Bartim jadi dewan pakar Pemuda Katolik Pusat

Kabar Daerah - 18 December 2024 12:17 Wib

Menjadi produktif bisa bantu bertahan dalam menghadapi masalah

Lifestyle - 20 December 2024 11:15 Wib

Kia akan perbanyak hybrid dengan harga lebih rendah

Lifestyle - 16 jam lalu

DPRD Palangka Raya sepakat bahas raperda Penyelenggaraan Ketenagakerjaan

Kabar Daerah - 17 December 2024 11:56 Wib