Tamiang Layang (Antara Kalteng) - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Timur, Kalimantan Tengah berharap kerukunan umat beragama yang selama ini terjalin harmonis dan sangat baik agar terus dijaga.

"Mari kita dukung dan hormati saudara kita yang berpuasa, agar kerukunan umat beragama yang selama ini sudah sangat harmonis dan baik di Bartim agar terus dipertahankan dan ditingkatkan," imbau Ketua DPRD Bartim, Broelalano kepada Antarakalteng. 

Menurutnya, terlebih lagi menjelang bulan suci Ramadhan dimana umat muslim menjalankan ibadah puasa. 

"Kiranya kita bisa ikut mendukung dan menghormati saudara kita yang beragama muslim dalam menjalankan ibadah puasanya," kata legislator PDIP itu. 

Broelalano menilai, selama ini hubungan antar agama di Kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalalawah itu sangat kondusif.

Namun demikian, politisi partai kerbau moncong putih itu menyatakan perlu adanya imbauan yang mengingatkan kembali bahwa persaudaraan dan hubungan antar sesama perlu terus dibina.

Pembinaan dimaksud dilaksanakan pemerintah melalui program kerja yang telah mendapatkan dukungan dari DPRD sebagai program tahunan yang terus dilaksanakan secara kontinyu. 

"Oleh karena itu, mari kita bahu membahu menjaga dan meningkatkan kerukunan umat di Kabupaten Barito Timur menuju Gumi Jari Janang Kalalawah," ungkap Broelalano.

Pewarta : Habbullah
Editor : Zaenal A.
Copyright © ANTARA 2024